Twitter

Friday, November 16, 2012

Manado Today

Manado Today


WordPress Mulai Menerima Pembayaran lewat Bitcoin untuk Service Upgrades

Posted: 16 Nov 2012 03:28 AM PST

wordpressMANADOTODAY – WordPress telah mengumumkan bahwa mereka akan mulai menerima pembayaran untuk upgrade melalui mata uang kontroversial peer-to-peer Bitcoin. Gerakan yang menjanjikan ini tentunya memecah batas geografi dan koorporasi.

Dilansir CNET, walaupun WordPress adalah platform blogging gratis yang populer, WordPress juga menawarkan upgrade berbayar untuk desain khusus dan presentasi bebas iklan.

Tapi tak semua pengguna dapat mengakses layanan itu karna keterbatasan dalam metode pembayaran tradisional seperti PayPal yang diblokir di lebih dari 60 negara, seperti dikatakan Andy Skelton, code wrangler at WordPress parent Automattic.

“Beberapa diblokir karena alasan politik, sebagian karena tingkat penipuan yang lebih tinggi, dan beberapa karena alasan keuangan lainnya,” tulisnya dalam posting blog hari ini.

“Apapun alasannya, kami tidak berpikir seorang blogger individu dari Haiti, Ethiopia, Kenya harus mengurangi aksesnya dalam kegiatan blognya hanya karena masalah pembayaran yang tidak dapat mereka kendalikan. Tujuan kami untuk membuat orang menjadi bisa, bukan menghalang-halangi mereka."

Dengan demikian, Automattic telah memutuskan untuk menerima mata uang online melalui Bitpay.com, meskipun telah melupakan proses konfirmasi. Ini adalah cara tradisional untuk membangun kepercayaan di antara pengguna Bitcoin yang akan saling berbagi informasi menurut transaksi yang pernah mereka lakukan dengan pengfuna-pengguna lainnya.

"Membuat anda menunggu konfirmasi hampir akan menghilangkan risiko kamu, kami yakin dengan produk digital seperti yang kami jual risikonya sudah cukup rendah," kata Skelton.

Skelton mengatakan Automattic akan tetap menghormati kebijakan pengembalian dana untuk transaksi yang dilakukan melalui Bitcoin. “Jika pengembalian dana yang diberikan pada pembelian yang dilakukan dengan BTC kami akan bekerja dengan BitPay untuk mengeluarkan pengembalian dana di BTC,” katanya.

Bitcoin muncul pada tahun 2009 sebagai mata uang peer-to-peer yang sengaja dibuat untuk mengelabui mata aparat penegak hukum. Untuk memperoleh Bitcoin, pengguna mengakses situs pertukaran untuk mentransfer mata uang sebenarnya seperti dollar US menjadi mata uang digital.

Pada Juni 2011, mata uang ini menarik perhatian Sens Charles Schumer dari New York dan Joe Manchin dari West Virginia, yang menulis surat kepada Jaksa Agung Eric Holder menyoroti Bitcoin memainkan peran dalam pasar online yang dikenal sebagai “Jalan Sutra,” yang memungkinkan pelanggan untuk membeli obat-obatan terlarang.

Platform ini juga sering menjadi sasaran pencurian hacks, dan penipuan, dengan lebih dari 290.000 BTC hilang dalam 10 perampokan sejak Juni 2011, menurut penghitungan pada forum BitcoinTalk. (bob)

Apple Membeli 1,024 hak paten dari Rockstar Consortium

Posted: 16 Nov 2012 12:02 AM PST

apple hak paten

source : CNET

MANADOTODAY – Persetujuan telah ditandatangani, Apple membeli 1,024 hak paten dan paten aplikasi dari Rockstar Consortium. Menurut Business Insider, Rockstar Consortium selama enam bulan terakhir telah secara diam-diam 'mengoper' paten kepada raksasa Apple.

Pengumuman ini datang dari agensy berita korea Yonhap News, yang melaporkan bahwa badan regulasi Korea telah mengkonfirmasi transfer hak paten dan paten aplikasi dari Consortium kepada Apple.

Menurut database dari U.S. Patent and Trademark Office menegaskan bahwa paten telah dipindahkan. Dilansir CNET, Rockstar Konsorsium adalah kelompok perusahaan – Apple, EMC, Ericsson, Microsoft, Research In Motion, dan Sony – yang membeli 6.000 portofolio paten Nortel Networks ‘sebesar $ 4,5 miliar saat lelang pada juni 2011.

Paten ini mencakup teknologi seperti wieless, nirkabel 4G, jaringan data, optik, suara, internet dan semiconductor. Apple membayar $2.5 milyar untuk kesepakatan ini, yang berarti bahwa Apple sudah memiliki akses terhadap paten yang diperolehnya beberapa bulan terakhir.

Sekarang Apple memiliki 1,00 lebih paten yang merupakan keuntungan lebih dalam perangnnya dengan perusahaan teknologi lain seperti Google, Samsung dan lain-lain. (bob)

Mozilla Luncurkan Experimental Simulator untuk Firefox OS

Posted: 16 Nov 2012 12:02 AM PST

mozilla simulator

source : techcrunch

MANADOTODAY – Mozilla Firefox OS (juga dikenal sebagai Boot to Gecko), sebuah sistem operasi mobile yang berfokus pada teknologi web seperti HTML, CSS, dan JavaScript, yang dengan cepat bergerak melalui tahap perkembangannya.

Sementara itu, sudah mungkin untuk menginstal Firefox OS pada banyak ponsel, tim Firefox OS hari ini, meluncurkan Firefox OS Simulator.

Techcrunch.com melansir, Simulator yang masih pada tahap eksperimental ini pada dasarnya adalah add-on Firefox yang bisa berjalan pada Windows, Mac dan Linux (meskipun saat ini ada beberapa masalah yang dikenal dengan Linux dan Windows XP).
saat di instal simulator ini akan terupdate secara otomatis dari proyek Boot to Gecko(B2G), dengan demikian para developer aplikasi tak perlu khawatir untu mengisntal versi terbarunya.

Sebagai catatan, Firefox OS dalam pengumumannya hari ini : "Firefox OS adalah cara termudah untuk mengetahui kelemahan dan kelebihan aplikasi sebelum memperkenalkannya di pasaran".

mozilla simulator

source : techcrunch

Firefox OS membuat tampilan dekstop dari B2G, tak seperti simulator lain yang akan membuat komputerr virtual.

Mozilla sebelumnya meluncurkan B2G mibile simulator pada bulan Oktober, tetapi pada waktu itu, proyek ini masih dianggap sebagai prototipe yang sangat eksperimental.
Mozilla berharap untuk merilis versi 1.0 dari simulator segera (rilis hari ini adalah versi 0.7).

mozilla simulator

source : techcrunch

Jika Anda tertarik dalam mengembangkan Firefox OS, jangan lupa untuk mengunjungi blog Mozilla.

Top 7 Buah untuk Mengisi kembali Energi anda

Posted: 15 Nov 2012 10:00 PM PST

buah pisang MANADOTODAY – Sering kali kita merasa kelelahan dan memutuskan untuk mengakhiri aktivitas, makan siang yang tidak tepat sering membuat kita lesu dan mengantuk.

Berikut 7 buah terbaik yang dapat mengisi kembali energi anda versi Times Of India:

Pisang
Biasanya setiap pelatih akan menyarankan anda untuk memakan pisang demi meningkatkan energi anda sebelum latihan. Pisang kaya akan karbohidrat, dan berada diatas untuk daftar buah yang dapat meningkatkan energi anda.

Semangka
Kandungan air yang ada dalam semangka dapat menyegarkan anda, semangka juga kaya akan vitamin C.

Apel
Apel mengandung vitamin C, B dan Kalium yang cukup untuk memberikan anda daya tahan yang lama dan energi untuk beraktivitas.

Jeruk
Sebuah jeruk dapat memeberikan anda energy dan vitamin C yang cukup, selain itu jeruk mengandung fosfor, mineral dan serat yang baik untuk kesehatan tubuh anda.

Pepaya
Pepaya dapat meningkatkan kekebalan tubuh, membangun energi dan memiliki manfaat anti-inflamasi.

Mangga
Mangga adalah rajanya buah-buahan, mangga kaya akan vitamin B, C, kalsium, kalium, zinc dan protein.

Alpukat
Alpukat adalah buah yang tinggi akan lemak baik, sehingga menjadikannya buah yang dapat diandalkan untuk meningkatkan energi anda. (bob)

Rockstar merilis trailer terbaru GTA V

Posted: 15 Nov 2012 09:03 PM PST

GTA VMANADOTODAY – Setelah ditunda karena badai Sandy yang menimpa kantor mereka di New York, Rockstar merilis trailer resmi kedua mereka untuk franchise terbarunya yaitu GTA V (Grand Theft Auto V).

Rockstar biasanya tidak memberikan banyak informasi tentang game-game terbarunya, jadi informasi sekecil apapun akan diterima dengan senang hati oleh para fansnya.

Trailer yang menarik ini, banyak menampilkan aksi-aksi berkecepatan tinggi dan menegangkan seperti mengendarai mobil keluar dari pesawat yang berada di angkasa, aksi kejar-kejaran di rel kereta api, dan juga ada beberapa aksi lucu dalam game.

Trailer ini masih unrated, meskipun demikian trailer ini mencantumkan peringatan bahwa didalamnya mungkin berisi konten yang tidak pantas untuk anak-anak di bawah umur.

Sebelumnya juga, team GTA V merelease dua screenshots terbaru game anyar ini. (bob)

1 comments:

If you are looking for the ultimate Bitcoin exchange service, then you should know Coinbase.

Post a Comment