Twitter

Thursday, August 30, 2012

Manado Today

Manado Today


Studi : Perokok Berat Beresiko Terkena Pendarahan Otak Fatal

Posted: 30 Aug 2012 06:09 AM PDT

merokok beresiko pendarahan otak fatal

Merokok lebih dari 20 batang sehari tingkatkan resiko pendarahan otak fatal

Jika anda seorang perokok berat maka sebaiknya mulai mengurangi dan menghentikan kebiasan merokok anda. Sebab, seorang yang menghabiskan lebih dari 20 batang rokok setiap harinya tiga kali lipat lebih mungkin menderita pendarahan otak fatal, menurut hasil penelitian terbaru.

Seperti yang dikutip dari Dailymail, berhenti merokok mengurangi resiko terkena pendarahan otak, tetapi perokok berat yang telah berhenti dari tembakau masih memiliki resiko dua kali lipat dibandingkan orang yang tidak pernah merokok.

Para peneliti di Korea menyelidiki 426 kasus perdarahan subarachnoid (SAH) antara tahun 2002 dan 2004.

Para pasien dibandingkan dengan 426 orang yang sama secara usia dan jenis kelamin yang belum pernah mengalami pendarahan otak. Ditemukan bahwa peserta penelitian yang merokok lebih mungkin untuk menderita SAH dibandingkan non-perokok.

Diketahui SAH terjadi ketika sebuah tonjolan di dalam arteri yang lemah, disebut aneurisma, pecah di dalam otak. Kemungkinan untuk bertahan hidup bagi korban pendarahan otak hanya sekitar 50 persen, dan korban yang selamat sering mengalami cacat seumur hidup.

Semakin banyak orang merokok, semakin berisiko mereka mengalami pendarahan otak fatal.

Berhenti merokok setidaknya selama lima tahun, dapat secara dramatis mengurangi risiko secara keseluruhan sampai 59 persen. Tetapi orang-orang dengan riwayat merokok berat yang menghabiskan lebih dari 20 batang rokok sehari, masih 2,3 kali lebih mungkin untuk mengalami SAH daripada mereka yang tidak pernah merokok, walaupun mereka telah berhenti.

Tim peneliti yang dipimpin oleh Dr Chi Kyung Kim, dari Seoul National University Hospital, menulis dalam Journal of Neurology, Neurosurgery and Psychiatry: “Kami telah menunjukkan bahwa merokok meningkatkan risiko SAH, dan berhenti merokok dapat mengurangi risiko, meskipun efek ini kurang berarti pada para perokok berat.”

Aneh, Ikan Ini Punya Alat Reproduksi di Kepala

Posted: 30 Aug 2012 03:10 AM PDT

spesies ikan baru, Phallostethus cuulong

Spesies ikan baru yang dinamai Phallostethus cuulong ini alat reproduksi serta anus di bagian kepala mereka

Spesies baru ikan dengan fitur yang terbilang sangat unik telah ditemukan di Delta Mekong, Vietnam.

Phallostethus cuulong ini hanya mempunyai panjang 2 sentimeter, dan merupakan bagian dari kelompok ikan yang hanya sedikit diketahui dimana pejantannya memiliki organ reproduksi di dagu mereka.

Spesimen yang baru ditemukan ini adalah yang ke 22 dari jenis priapiumfish, yang diberi nama setelah dewa kesuburan Yunani kuno, Priapus.

Ikan yang masuk keluarga Phallostethidae ini hidup di Asia Tenggara. Para peneliti mengatakan bahwa mereka bingung mengapa ikan ini memiliki organ seksual pada kepalanya.

“Kami tidak tahu mengapa priapiumfish bisa berevolusi dengan pengaturan organ yang aneh seperti ini,” kata Lynne Parenti dari Smithsonian Institution di Washington DC.

“Bukan hanya organ reproduksi yang melekat pada kepala ikan ini, namun anusnya juga terletak di bagian kepala,” tambahnya.

Spesies baru ini pertama kali ditemukan pada bulan Juli 2009 oleh Koichi Shibukawa dari Badan Lingkungan Hidup Nagao di Tokyo, Jepang.

Dia melihat seekor ikan yang berenang sendirian di sebuah kanal di dekat Sungai Mekong di Vietnam, dan berhasil menangkapnya dalam jaring. Dan bersama dengan rekan-rekannya di Universitas Can Tho di Vietnam, ia menyadari bahwa ikan tersebut adalah spesies yang baru.

Laba-laba Paling Mematikan Dunia Dikembangkan Jadi Obat Impotensi

Posted: 30 Aug 2012 12:13 AM PDT

Laba-laba Wandering Brasil

Laba-laba Wandering Brasil ini membunuh manusia lebih banyak dari laba-laba spesies lainnya

Para ilmuwan telah menemukan bahwa racun yang berasal dari laba-laba paling mematikan di dunia, bisa menjadi rahasia untuk kembali memperkuat kehidupan seks seorang pria.

Berdasarkan penelitian para ahli, bisa yang dihasilkan oleh Laba-laba Wandering Brasil, atau Phoneutria nigriventer, tampaknya dapat memerangi disfungsi ereksi dalam waktu 20 menit sesudah memasuki tubuh.

Dalam tes yang dilakukan pada tikus, menunjukkan bahwa racun itu meningkatkan pelepasan oksida nitrat, zat kimia yang melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah. Hal ini mirip dengan cara kerja obat impotensi yang ada saat ini.

Diketahui, laba-laba Wandering Brasil membunuh lebih banyak orang daripada jenis laba-laba lainnya. Dimana para korban biasanya meninggal dalam waktu satu jam setelah digigit.

Serangga ini juga dikenal sebagai laba-laba pisang, karena sering ditemukan bersembunyi diantara tumpukan pisang.

Meskipun obat-obatan seperti Viagra, Cialis dan Levitra telah merevolusi pengobatan terhadap impotensi dalam sepuluh tahun terakhir, sekitar 30 persen dari pria yang menggunakan obat-obatan itu tidak merasakan adanya perubahan.

Untuk orang-orang seperti ini, satu-satunya pilihan lain untuk pengobatan adalah untuk menyuntikkan obat langsung ke penis mereka, atau menggunakan pompa manual yang meningkatkan suplai darah ke organ. Dan kedua metode tersebut tidak satupun yang populer dalam penggunaannya.

Peneliti dari Brasil dan Amerika Serikat mengekstrak racun, yang disebut PnTx2-6, dari racun laba-laba yang mematikan itu, dan kemudian menyuntikkannya kepada tikus yang mengalami disfungsi ereksi.

Mereka menemukan racun itu meningkatkan ereksi dengan memicu pelepasan nitrat oksida, yang meningkatkan sirkulasi di alat kelamin laki-laki, dengan membantu membuat dinding pembuluh darah rileks.

Dalam sebuah laporan tentang temuan mereka yang dipublikasikan dalam The Journal of Sexual Medicine, para peneliti mengatakan: “Penurunan fungsi ereksi terkait dengan usia sebagian dikembalikan dalam waktu 15 sampai 20 menit setelah injeksi dengan PnTx2-6.”

Ilmuwan Brasil pertama kali tertarik pada kemampuan laba-laba Laba-laba Wandering yang mematikan ini untuk meningkatkan kinerja seksual pria, ketika korban gigitan melaporkan peningkatan besar dalam kehidupan seks mereka.

Mini, Anjing Terkecil yang Seukuran iPhone

Posted: 29 Aug 2012 10:19 PM PDT

Mini, britain smallest dog 1

Dengan berat tidak lebih dari sebutir telur, Mini menjadi anjing terkecil di Inggris

Seekor anjing hasil persilangan Yorkshire terrier dan Chihuahua bernama Mini beratnya tidak lebih dari sebutir telur, diyakini sebagai anjing terkecil di Inggris.

Mini yang merupakan seekor anjing betina, hanya mempunyai berat 1.3 ons saat lahir, berukuran sangat kecil dibandingkan oleh saudara-saudaranya yang setidaknya tiga kali ukuran tubuhnya.

Sang pemiliknya, Emma Williams, begitu khawatir anak anjing lucu itu tidak akan bertahan hidup lebih dari beberapa hari, dan berupaya meningkatkan berat badan anjing itu.

Selain menetek pada induknya, Emma juga memberikan susu formula kepada Mini setiap dua jam melalui tabung, untuk meningkatkan peluangnya bertahan hidup.

Sekarang Mini telah berusia satu minggu dan mencapai berat 1,9 ons, yang memungkinkan dirinya untuk bergabung kembali dengan saudara-saudaranya.

Diketahui, berat rata-rata untuk anak anjing jenis ini adalah 4,5 ons, dan mereka bisa mencapai berat sampai 15 pon ketika dewasa.

Emma (​​29), yang merupakan seorang manajer account senior dari Sandbanks di Dorset,  berencana untuk menjual ketujuh anak anjing setelah mereka berada dalam kondisi sehat.

“Mini adalah anjing kedua yang dilahirkan sehingga pada awalnya saya pikir ukurannya normal. Tapi ketika yang lain lahir, jelas terlihat bahwa Mini begitu mungil dibandingkan saudara-saudaranya yang ukuran tubuh mereka tiga kali lebih besar darinya.” tuturnya.

72 Persen Follower Lady Gaga Palsu?

Posted: 29 Aug 2012 08:53 PM PDT

Lady gaga

Jutaan follower Lady GaGa di Twitter diduga palsu

Lady Gaga membuat sejarah baru dalam jejaring sosial pada awal tahun ini, ketika ia menjadi tokoh publik pertama yang mengumpulkan 20 juta follower di jejaring sosial Twitter.

Namun saat ini sebuah laporan mengklaim bahwa megabintang pelantun ‘Born This Way’ itu mungkin tidak sepopuler di situs media sosial seperti yang diyakini, dan kemungkinan jutaan pengikutnya di Twitter adalah palsu.

Berkat tool baru yang diciptakan oleh perusahaan manajemen media sosial StatusPeople, HuffingtonPost telah menemukan bahwa, hingga 72 persen dari 29 juta pengikut Twitter Gaga dianggap palsu atau tidak aktif.

Tool yang dinamai  “Fake Follower Check,” ini digunakan untuk mengetahui persentase pengikut twitter, apakah “palsu,” “tidak aktif” atau “baik.”

“Sebuah akun palsu telah diatur untuk memfollow seseorang atau mengirimkan spam. Akun ini biasanya tidak memiliki follower, tetapi memfollow sejumlah besar orang. Sedangkan sebuah akun yang dimasukkan dalam kategori tidak aktif, karena tidak menujukkan adanya aktivitas untuk sementara waktu. Pengguna akun itu bisa jadi seorang yang nyata, tapi mereka digambarkan sebagai konsumen informasi dan bukan tipe yang membagikan informasi.” tutur Rob Waller, eksekutif dari StatusPeople kepada Guardian.

Dalam kasus Lady Gaga, tampak 34 persen dari followernya adalah “palsu,” 38 persen “tidak aktif” dan hanya 28 persen yang dianggap “baik.”

Namun sang bintang pop ini tidak sendirian dalam penderitaan dari para pengikut palsu ini.

Menurut laporan sebelumnya oleh HuffingtonPost, selain Lady Gaga, Presiden Barack Obama, penyanyi pop Rihanna dan Kim Kardashian hanyalah segelintir dari banyak superstar Twitter yang memiliki follower palsu.

Seorang Perempuan Klaim Dijangkiti Herpes oleh Kris Humphries

Posted: 29 Aug 2012 07:45 PM PDT

Kris Humphries, Celebrity Gossip

Kris Humphries dituduh jangkiti herpes pada seorang wanita (Celebrity Gossip)

Dalam twist aneh drama perceraiannya dengan Kim Kardashian, Kris Humphries baru saja digugat oleh seorang wanita yang mengklaim sang bintang NBA itu menjangkitinya dengan penyakit herpes.

Menurut dokumen yang diperoleh oleh TMZ, Kayla Goldberg mengklaim bahwa dia bertemu Kris pada Agustus 2010 di Cafe Newsroom di Los Angeles, dan kemudian Kris menggodanya saat berada di klub malam Trousdale di Sunset Strip.

Kayla kemudian menuduh Kris membawanya ke hotel dan melakukan hubungan seks dengannya beberapa kali nya, termasuk seks oral.

Seperti yang dilansir Celebrity Gossip, dalam guagatannya Kayla menyatakan bahwa selama melakukan hubungan seksual, Kris tidak menggunakan kondom. Dan seminggu kemudian, ia didiagnosis menderita penyakit herpes.

Sekarang, wanita tersebut menggugat Kris, mengklaim sang bintang basket berusia 27 tahun itu tahu bahwa ia memiliki herpes ketika mereka berhubungan seks, tetapi tidak memberitahunya.

Sementara itu menaggapi gugatan tersebut, perwakilan dari Kris Humphries membantah gugatan tersebut, dan mengatakan bahwa Kris “100 persen yakin bahwa wanita tersebut tidak mendapatkan herpes darinya.” Dan menegaskan bahwa mereka menolak untuk mengabulkan tuntutan Kayla yang bernilai jutaan dolar.

Bocah Temukan Muntahan Paus Langka Bernilai Ratusan Juta Rupiah

Posted: 29 Aug 2012 07:04 PM PDT

muntahan paus, ambergris

Muntahan Paus yang dikenal sebagai Ambergris ini bernilai ratusan juta, dan digunakan dalam industri parfum

Seorang anak sekolah asal Inggris bakal mendapatkan uang ratusan juta setelah ia menemukan sepotong muntahan paus yang langka saat berjalan-jalan di pantai, dimana potongan mutah ini bisa terjual seharga 40.000 pound atau sekitar 600 juta rupiah.

Charlie Naysmith (8), menemukan sebuah potongan padat yang tampak seperti batu krem ​​kekuningan yang dilapisi lilin seberat 600 gram, setelah berjalan-jalan di sepanjang pantai Hengistbury Head, dekat Bournemouth.

Dengan bantuan orang tuanya, ia menemukan bahwa hasil temuannya itu bukanlah batu, tapi hasil muntah atau dikeluarkan oleh paus sperma.

Setelah beberapa dekade mengambang dan terkena paparan sinar matahari dan garam yang secara teknis disebut ambergris, telah mengubah substansi itu menjadi bongkahan halus yang terasa seperti lilin dan memiliki bau manis.

Substansi ini sangat dicari oleh para pembuat parfum, karena membantu memperpanjang aroma parfum. Dan satu pon limbah ikan paus ini dijual seharga 6.300 pound.

Sementara masih dapat ditemukan parfum yang mengunakan ambergris di seluruh dunia, namun banyak pembuat parfum biasanya menghindari penggunaannya, sebab hal ini terkait dengan penangkapan ikan paus, dan paus sperma adalah spesies yang dalam kondisi terancam saat ini.

Dalam beberapa industri parfum, sebagian besar telah beralih ke versi sintetik daripada menggunakan muntahan paus ini, karena dipandang sebagai produk sampingan dari industri penangkapan ikan paus.

0 comments:

Post a Comment