Twitter

Saturday, March 3, 2012

Sepakbola Online | Berita Sepakbola

Sepakbola Online | Berita Sepakbola


Djohar Sebut 3 Kesalahan Wasit El Haddad

Posted: 02 Mar 2012 07:19 AM PST

Gunawan Dwi Cahyo (kanan) saat Indonesia melawan Bahrain (daylife.com)

VIVAbola - Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin menilai pertandingan timnas lawan Bahrain berjalan tidak normal. Menurutnya banyak kejanggalan yang terjadi selama pertandingan yang berakhir dengan kekalahan timnas dengan skor 0-10 itu. 

Dalam jumpa pers yang digelar di kantor PSSI, Jumat, 2 Maret 2012, Djohar mengatakan bahwa kekalahan timnas tak lepas dari peranan wasit yang berat sebelah. Salah satunya adalah keputusan memberikan kartu merah kepada kiper Syamsidar di awal babak pertama. Syamsidar, yang menjadi orang terakhir di lini pertahanan Merah Putih, saat itu menjatuhkan pemain Bahrain di kotak penalti.

Keputusan lainnya yang dikeluhkan PSSI adalah saat wasit asal Lebanon, Andre El Haddad, mengusir pelatih Aji Santoso. "Tanpa peringatan lebih dulu wasit langsung mengusir Aji Santoso saat memberikan instruksi kepada pemain di dalam garis batas," beber Djohar. 

"Penalti dadakan, kartu merah kiper yang terlalu dini, pengusiran Aji, kami sungguh kecewa keputusan tersebut. Sempurna kami dikerjain wasit saat itu. Ini laga tidak adil," lanjut Djohar. 

Djohar menambahkan, usai pertandingan pihaknya langsung melayangkan surat protes kepada pengawas pertandingan. Bahkan Djohar mengaku sempat turun di jeda laga untuk menyampaikan kepada kapten agar tidak lupa melayangkan nota protes. 

"Siapa yg mengerti sepak bola pasti mengerti banyak hal yang ganjil dalam pertandingan tersebut. Salah seorang pengurus sepak bola Bahrain yang ada di tribun bersama kami juga beberapa kali minta maaf melihat kepemimpinan wasit di lapangan," kata Djohar. 

"Sangat berterima kasih kepada FIFA yang merespons protes kami setelah pertandingan. Apakah investigasi itu dilakukan atas laporan kami atau bukan, itu bukan persoalan. Yang pasti FIFA melakukan investigasi, dan itu sangat-sangat kami harapkan."

Djohar belum mengetahui teknis investigasi yang akan dilakukan oleh FIFA. Namun mantan staf ahli Menpora itu mengaku akan mendukung penuh langkah penyelidikan yang akan dilakukan FIFA. 

"Apa saja yang diinginkan investigasi itu akan kami bantu agar semua tahu siapa yang bajingan dalam laga tersebut. Jadi bukan kami saja yang terhina, tapi kita semua terhina," kata Djohar. 

Indonesia menyerah 0-10 dari Bahrain pada Pra Piala Dunia (PPD) zona Asia, Rabu lalu. Dalam duel ini, tuan rumah Bahrain membutuhkan kemenangan dengan selisih  minimal 9 gol. Meski demikian, Bahrain gagal lolos ke babak selanjutnya karena di laga lainnya Qatar akhirnya berhasil menahan imbang Iran 2-2.

Sebelum laga ini bergulir, pihak Qatar sudah mewanti-wanti akan terjadinya kemenangan dengan skor mencolok dalam laga Indonesia vs Bahrain. Apalagi dalam pertandingan ini PSSI tidak menurunkan sebagian pemain yang sebelumnya memperkuat timnas PPD 2014. Qatar resah karena timnya bisa tersingkir bila kalah dari Iran dan Bahrain menang dengan selisih sembilan gol dari Indonesia. 

Meski lolos, Pelatih Qatar Paulo Autuori tetap meminta agar AFC menginvestigasi pertandingan Bahrain vs Indonesia. Menurutnya, kemenangan 10-0 Bahrain atas Indonesia tidak masuk akal. 

FIFA pun turun tangan. Otoritas Sepak Bola Dunia itu kini tengah menyelidiki pertandingan dan hasil laga tersebut. Menurut FIFA, hasil ini tidak biasa bila dikaitkan dengan rekor pertemuan antara Indonesia dan Bahrain sebelumnya. (irb)

Incoming search terms:

AFC: Bahrain vs Indonesia Tak Ada Kejanggalan

Posted: 02 Mar 2012 07:14 AM PST

VIVAbola - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yakin tidak ada upaya manipulasi skor dalam laga Bahrain vs Indonesia pada lanjutan Pra Piala Dunia (PPD) 2014, Rabu lalu. Laporan dari pengawas pertandinag dan wasit juga tidak mengindikasikan apapun.

Pernyataan ini disampaikan oleh Sekjen AFC, Alex Soosay menyikapi investigasi yang akan dilakukan FIFA terhadap laga ini. "Saya telah membaca laporan beberapa media tentang dugaan pengaturan pertandingan," kata Soosay seperti dilansir tribalfooball.com.

"Namun saya yakin tak satupun tim kami yang terlibat dalam aksi ini. Bahrain memang lebih baik dari segi taktik maupun tehnik." 

Indonesia menyerah 0-10 dari Bahrain pada Pra Piala Dunia (PPD) zona Asia, Rabu lalu. Dalam duel ini, tuan rumah Bahrain membutuhkan kemenangan dengan selisih gol minimal 9 gol. Meski demikian, Bahrain gagal lolos ke babak selanjutnya karena di laga lainnya Qatar akhirnya berhasil menahan imbang Iran 2-2.

Sebelum laga ini bergulir, pihak Qatar sudah mewanti-wanti akan terjadinya kemenangan dengan skor mencolok dalam laga Indonesia vs Bahrain. Apalagi dalam pertandingan ini PSSI tidak menurunkan sebagian pemain yang sebelumnya memperkuat timnas PPD 2014. Qatar resah karena timnya bisa tersingkir bila kalah dari Iran dan Bahrain menang dengan selisih sembilan gol dari Indonesia. 

Meski lolos, Pelatih Qatar Paulo Autuori tetap meminta agar AFC menginvestigasi pertandingan Bahrain vs Indonesia. Menurutnya, kemenangan 10-0 Bahrain atas Indonesia tidak masuk akal. 

FIFA pun turun tangan. Otoritas Sepak Bola Dunia itu kini tengah menyelidiki pertandingan dan hasil laga tersebut. Menurut FIFA, hasil ini tidak biasa bila dikaitkan dengan rekor pertemuan antara Indonesia dan Bahrain sebelumnya. 

Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin menyambut gembira investigasi yang akan dilakukan FIFA. Sebab menurutnya, penyebab terbesar kekalahan timnya adalah keputusan wasit yang banyak merugikan Indonesia. Menurut Djohar, pihaknya bahkan telah resmi mengajukan protes kepada FIFA melalui inspektur pertandingan. 

Soosay tidak sependapat dengan hal ini. Dia mengaku telah melihat laporan inspektur pertandingan dan wasit yang bertugas. "Apalagi saya sudah menelusuri laporan resmi dari inspektur pertandingan dan wasit, dan tidak ada indikasi apapun," kata Soosay. "AFC dan anggotanya telah bertekad untuk membasmi ancaman ini," beber Soosay. (ren)

Incoming search terms:

Bintang Sao Paulo Impikan Gabung Inter Milan

Posted: 02 Mar 2012 07:09 AM PST

Bintang Sao Paulo Impikan Gabung Inter MilanBintang Sao Paulo, Lucas Moura punya impian besar dalam karir sepakbolanya.Jum'at, 2 Maret 2012, 18:05 WIB

VIVAbola - Bintang Sao Paulo, Lucas Moura punya impian besar dalam karir sepakbolanya. Gelandang serang 19 tahun ini ingin bergabung dengan Inter Milan yang dianggapnya sebagai salah satu klub terbaik di dunia.

Lucas menjadi salah satu pemain Brasil yang menjadi rebutan selain bintang Santos, Neymar. November tahun lalu, Lucas sempat diminati beberapa klub Eropa. Layaknya Neymar, Lucas juga memutuskan untuk menunda keinginannya ke Eropa hingga kontraknya berakhir pada 2014.

Namun, Lucas tak membantah dirinya sangat ingin berkostum Nerazzurri jika kontraknya telah berakhir. "Saya punya dua impian besar yakni bermain di Olympic Games bersama Brasil dan kemudian bermain di Inter Milan," kata Lucas kepada La Gazzetta dello Sport.

"Mereka salah satu klub terbesar di dunia, Ronaldo pernah bermain di sana dan mereka punya pemain-pemain hebat. Dan ada rekan-rekan saya di timnas Brasil," tambahnya.

"Mereka tidak melakukan hal bagus saat ini, tapi belum lama ini mereka telah memenangkan banyak gelar dan disenangi siapa pun termasuk saya di Brasil," lanjut Lucas.

Lucas saat ini dibanderol senilai 30 juta euro oleh Sao Paulo. Harga yang tentu akan sangat sulit dikeluarkan Inter Milan. Harapan satu-satunya, menunggu hingga kontraknya berakhir. (umi)

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Rooney Fit Saat MU Tantang Spurs

Posted: 02 Mar 2012 07:05 AM PST

Rooney Fit Saat MU Tantang SpursRooney sembuh dari infeksi tenggorokan yang menyebabkannya absen pada dua laga MU.Jum'at, 2 Maret 2012, 19:00 WIB Wayne Rooney (Dailymail.co.uk)

VIVAbola - Kabar bagus diperoleh Manchester United jelang melakoni bigmatch menantang tuan rumah Tottenham Hotspur di White Hart Lane, Minggu 4 Maret 2012. Striker Wayne Rooney sudah bisa tampil.

Manajer MU, Sir Alex Ferguson mengonfirmasi bahwa Roo telah berlatih penuh sepanjang pekan ini. Rooney sembuh dari infeksi tenggorokan yang menyebabkannya absen pada dua laga MU dan uji coba tim nasional Inggris menjamu Belanda, Rabu lalu. Tanpa Rooney, Inggris takluk 2-3.

"Wayne sudah fit," kata Ferguson kepada ESPN.

Sebaliknya, Ferguson juga mengonfirmasi bahwa defender Chris Smalling kemungkinan absen. Smalling dilarikan ke rumah sakit seusai beradu kepala dengan striker Belanda, Klaas Jan Huntelaar.

"Hanya kondisi Chris masih meragukan," lanjut Ferguson. "Ia tak gegar otak, tapi mengalami luka sobek, sehingga kami harus hati-hati merawatnya."

Pemain MU lainnya yang belum bisa tampil yakni Tom Cleverley dan Antonio Valencia. Kedua pemain itu masih berkutat dengan cedera engkel dan hamstring.

Sementara itu, striker MU lainnya, Michael Owen sudah mulai berlatih kembali seusai absen lama, karena mengalami cedera paha. "Saya berharap Michael membawa keberuntungan bagi kami," ujarnya.

"Ia selalu mengalami cedera lama, tapi akan sembuh pada akhir musim nanti. Semoga itu berguna bagi kami," tutur Ferguson. (art)

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Owen Berang Inggris Kalah di Wembley

Posted: 02 Mar 2012 07:00 AM PST

Owen Berang Inggris Kalah di WembleyThe Three Lions dipermalukan 2-3 di hadapan ribuan publik Inggris.Jum'at, 2 Maret 2012, 17:17 WIB Michael Owen (merah) (REUTERS/Nigel Roddis)

VIVAbola - Striker senior Manchester United, Michael Owen sangat kecewa dengan kekalahan 2-3 tim nasional Inggris dari Belanda, pada tengah pekan lalu. Baginya, hasil laga persahabatan di Stadion Wembley, London, itu sangat mengecewakan.

Pada laga di stadion kebanggaan publik Inggris itu, tim tamu unggul dua gol lebih dulu lewat Arjen Robben dan Klaas-Jan Huntelaar. The Three Lions sukses menyamakan kedudukan berkat gol Gary Cahill dan Ashley Young, namun Robben memastikan kemenangan De Oranje di injury time.

"Tim berpengalaman atau bukan, kalah di Wembley sudah pasti mengecewakan. Maksud saya, itu bukan seperti timnas Inggris. Meski tidak bermain cemerlang, harusnya tidak kalah," tulis Owen di akun pribadinya di laman Twitter, @themichaelowen.

"Tak peduli tim seperti apa di sana, kekalahan selalu tidak disukai. Apakah kami tergelincir dan tertinggal jauh dari tim-tim lain, dimana semua orang saat ini menerima kekalahan selama kami menunjukkan semacam kebanggaan? Saya harap tidak," paparnya.

Komentar Owen tak lain merujuk kepada keputusan manajer sementara Inggris, Stuart Pearce memilih para pemain muda. Pemain 32 tahun itu menilai, Negeri Ratu Elizabeth memiliki segudang pemain kelas dunia yang mampu mengukir prestasi membanggakan.

"Kami seharusnya tidak bahagia atas kekalahan di Wembley. Kami adalah Inggris dan memiliki pemain-pemain kelas dunia yang bisa membawa kemenangan," tegas mantan bintang Liverpool tersebut. (one)

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Casillas Buta Masa Depan Mourinho

Posted: 02 Mar 2012 04:05 AM PST

Casillas Buta Masa Depan MourinhoMourinho santer dikabarkan akan kembali ke Chelsea musim depan.Jum'at, 2 Maret 2012, 02:58 WIB Sergio Ramos, Jose Mourinho, Florentino Perez dan Iker Casillas (englishcry)

VIVAbola - Kiper sekaligus kapten Real Madrid, Iker Casillas, mengaku tidak mengetahui apakah Jose Mourinho akan tetap di Santiago Bernabeu musim depan. Dalam sepakbola, aku Casillas, semuanya bisa terjadi.

Mourinho semakin santer dikabarkan kembali ke Inggris musim depan. Bahkan The Special One pekan ini terlihat sedang berada di London dan dikabarkan sedang mencari rumah baru.

Casillas sadar rumor kepindahan Mourinho sedang menjadi pembahasan hangat di media. Namun, kiper tim nasional Spanyol itu mengaku tidak mengetahui bagaimana masa depan pelatih asal Portugal tersebut.

"Saya tidak tahu. Saya tidak tahu apakah dia (Mourinho) akan pergi atau tidak. Hal yang sama bisa terjadi kepada saya. Mungkin besok saya ingin pergi. Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi," ujar Casillas kepada Onda Cero.

Sebelumnya Mourinho menegaskan dirinya akan kembali ke Inggris, setelah menganggap Premier League sebagai liga impiannya. Mourinho kembali dihubungkan dengan Chelsea, menyusul posisi Andre Villas-Boas yang berada di ujung tanduk.

Keberadaan Villas-Boas di Chelsea juga tidak mendapat dukungan penuh pemain-pemain senior, termasuk gelandang Frank Lampard. Bahkan, Presiden FC Porto, Pinto da Costa, sebelumnya mengatakan sejumlah pemain Chelsea masih terus berhubungan dengan Mourinho.

Mourinho sendiri musim ini berpeluang mempersembahkan gelar ganda buat Madrid, La Liga dan Liga Champions. Los Blancos saat ini unggul sepuluh poin atas Barcelona di puncak klasemen La Liga.

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Persib Vs Persela, Jajang Berharap Bangkit

Posted: 02 Mar 2012 04:02 AM PST

Persib Vs Persela, Jajang Berharap BangkitJajang ingin menebus kesalahan setelah melakukan blunder saat lawan Persipura.Jum'at, 2 Maret 2012, 01:02 WIBHaryanto Tri Wibowo ,  Yadi (Bandung) Bek Persib Bandung, Jajang Sukmara (VIVAnews/Yadi)

VIVAbola – Laga Persib Bandung melawan Persela Lamongan pada lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Si Jalak Harupat, 11 Maret mendatang, akan menjadi ajang penebus kesalahan bagi bek Jajang Sukmara.

Jajang merasa bersalah ketika Persib ditekuk Persipura Jayapura 0-4 di Stadion Mandala, 27 Februari lalu. Di laga tersebut, Jajang melakukan gol bunuh diri yang membuat Persib semakin kesulitan mengejar ketinggalan.

"Hasil yang kita raih dalam tur Papua lalu memang cukup buruk. Apalagi saat lawan Persipura saya melakukan kesalahan fatal. Dan itu membuat saya sempat down. Namun, bagi saya, kesalahan itu harus bisa jadi pelajaran untuk ke depannya dan bisa diperbaiki agar tidak terulang lagi," ujar Jajang.

Jajang menegaskan akan secepatnya melupakan dua kekalahan di Papua saat melawan Persiwa dan Persipura, sekaligus memetik pelajaran agar bisa tampil lebih baik lagi. Jajang berharap menebus kesalahan saat Persib menghadapi Persela.

"Di sisi lain, rasa trauma memang menghinggapi saya. Tapi, saya tidak mau hal itu menjadi persoalaan yang berkepanjangan. Karena efeknya malah akan buruk. Biarkan kesalahan kemarin jadi motivasi untuk saya, dan saya harus menatap laga-laga selanjutnya," papar Jajang.

"Yang berlalu biarkan saja berlalu dan saya harus melupakannya. Saya harus bangkit dan bisa menjadi lebih baik lagi di Persib," tutup Jajang.

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Alarm Buat Tim-tim Unggulan Eropa

Posted: 02 Mar 2012 03:57 AM PST

VIVAbola - Sejumlah tim unggulan Piala Eropa 2012 seperti Italia, Jerman, Belanda dan Inggris memetik hasil buruk dalam laga persahabatan yang berlangsung pertengahan pekan ini. Hasil laga ini tentu saja menjadi alarm bagi para unggulan tersebut untuk segera berbenah. Pasalnya perhelatan Euro 2012 tinggal menyisakan tiga bulan lagi.

Hasil buruk pertama diraih oleh Timnas Italia. Tim besutan Cesare Prandelli ini secara tidak terduga takluk dari Timnas AS dengan skor 0-1 dalam laga persahabatan di Genoa, Rabu, 29 Februari 2012 (Kamis dinihari WIB). Gol tunggal AS dicetak Clint Dempsey di menit 55.

Kekalahan ini cukup menyakitkan, pasalnya Gli Azzuri - julukan Italia lebih mendominasi jalannya pertandingan. Hanya saja penyelesaian akhir yang terburu-buru membuat Itali gagal mencetak gol. Tim tamu justru tampil lebih efektif. Tim besutan Juergen Klinsmann tersebut mampu memaksimalkan satu dari hanya dua peluang emas.

Di waktu bersamaan, kandidat juara lainnya, Jerman juga bernasib sama. Skuad besutan Joachim Loew ini takluk 1-2 saat menjamu Timnas Perancis di Bremen. Permainan kedua tim sebenarnya berlangsung seimbang. Namun, Perancis lebih pintar dalam memaksimalkan peluang yang mereka dapat. Sedangkan Jerman terkesan terlalu terburu-buru dalam penyelesaian akhir.

Perancis mampu unggul dua gol terlebih dahulu lewat sepakan Olivier Giroud di menit 21 dan Florent Malouda di menit 69. Tuan rumah baru bisa mencetak gol saat injury time memasuki menit kedua. Adalah striker berdarah Brasil, Cacau, yang mampu memperkecil ketinggalan 1-2 bagi Jerman usai menerima umpan Thomas Mueller.

Hasil buruk juga diraih Inggris saat menjamu Belanda di Wembley. Scott Parker Cs takluk 2-3 dari Der Orange. Tiga gol kemenangan Belanda dicetak oleh Arjen Robben yang menyumbang dua gol dan satu gol lainnya dicetak oleh Klass-Jan Huntelaar. Sementara gol hiburan Inggris dicetak oleh Gary Cahill dan Ashley Young di penghujung laga.

Hasil-hasil laga di pertengahan pekan ini tentu saja menjadi bahan evaluasi berarti bagi para tim unggulan. Bagaimana mereka harus segera menemukan bayangan komposisi skuadnya yang akan berangkat ke Ukraina & Polandia musim panas mendatang. Sekaligus menyelesaikan problema yang masih mengiringi persiapan tim.

Seperti Timnas Italia harus segera mencari solusi untuk mengatasi permasalahan di lini depannya. Dua andalan Antonio Cassano dan Giueseppe Rossi masih dibekap cedera. Sementara dua striker alternatif, Mario Balotelli dan Osvaldo sering berperilaku buruk yang dikuatirkan dapat merusak tim.

Begitupula dengan Jerman yang harus mampu mengontrol kestabilan emosi para pemain mudanya jika ingin mengulangi kejayaan saat meraih gelar Euro 1996. Saat menghadapi Perancis, der Panzer terkesan terlalu terburu-buru dalam penyelesaian akhir. 

Belanda sendiri bukan tanpa cacat. Meski mampu menumbangkan Inggris, namun barisan pertahanan der Orange masih menjadi sorotan. Sempat unggul dua gol, Belanda justru lengah dan berhasil dimanfaatkan Inggris dengan mencetak dua gol balasan. Beruntung, Robben mampu kembali membawa Belanda unggul jelang laga berakhir.

Kondisi Inggris juga cukup menarik perhatian. Jelang pelaksanaan Euro 2012, terjadi pergantian tongkat pelatih dari Fabio Capello ke Stuart Pearce. Pergantian ini tentu saja mengganggu kestabilan tim. Alhasil, kekalahan dari Belanda menjadi bahan evaluasi berarti bagi skuad Three Lions.

Dalam laga persahabatan pekan ini, mungkin hanya juara bertahan, Spanyol yang mampu menampilkan permainan impresif. Tim Matador berhasil saat menggulung Timnas Venezuela dengan skor telak 5-0. Tapi, lawan latih tanding yang tidak sepadan dianggap belum dapat menggambarkan secara utuh kemampuan Spanyol mempertahankan gelar. (irb)

Capello Pilih Belanja daripada Nonton Inggris

Posted: 02 Mar 2012 03:52 AM PST

Capello Pilih Belanja daripada Nonton InggrisSeusai mundur dari jabatan manajer Inggris, Capello belum memutuskan pulang ke Italia.Jum'at, 2 Maret 2012, 11:08 WIBEdwan Ruriansyah, Nadia Hutami Fabio Capello (REUTERS/Neil Hall)

VIVAbola - Tim nasional Inggris kini tampaknya bukan menjadi 'barang' menarik bagi Fabio Capello. Saat mantan tim asuhannya itu berlaga melawan Belanda, Don Fabio pilih tak menyaksikannya.

Seusai mundur dari jabatan manajer Inggris, Capello belum memutuskan untuk pulang ke Italia. Don Fabio masih sering menikmati keindahan sore kota London bersama sang istri, Laura, belakangan ini.

Seperti dilaporkan The Sun, pada laga persahabatan Inggris melawan Belanda, Rabu 29 Februari 2012 (Kamis dini hari WIB), Don Fabio lebih memilih untuk berbelanja di kawasan Chelsea, Inggris ketimbang menonton mantan tim asuhannya itu. Ia terlihat memilih-milih pakaian dengan Laura. Capello juga sempat mampir ke kios majalah.

Sepertinya, Capello ingin membuktikan ingin rehat sementara dari dunia sepakbola. Sebelumnya, pria 65 tahun ini dirumorkan akan menerima tawaran melatih klub Rusia Anzhi, Makhachkala. Ia juga sempat dikabarkan akan menjadi pengganti Claudio Ranieri yang posisinya semakin kritis di antara krisis prestasi Inter Milan.

Capello menanggalkan jabatan manajer timnas Inggris sejak 8 Februari 2012. Ia memilih mundur karena merasa Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) tidak menghormatinya sebagai manajer, terkait dicabutnya ban kapten The Three Lions dari lengan John Terry tanpa sepengetahuan dirinya.

Capello sukses mengantarkan Inggris ke Piala Eropa 2012 setelah sebelumnya absen pada 2008 saat ditangani manajer Steve McClaren. Kini, posisi Capello untuk sementara digantikan Stuart Pearce yang juga menjabat sebagai manajer timnas Inggris U-21.

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Capello Asik Belanja saat Inggris Berlaga

Posted: 02 Mar 2012 03:49 AM PST

Capello Asik Belanja saat Inggris BerlagaMantan manajer Inggris itu memilih untuk menemani sang istri di kawasan Chelsea.Jum'at, 2 Maret 2012, 10:59 WIB Fabio Capello (REUTERS/Neil Hall)

VIVAbola - Mantan manajer Inggris, Fabio Capello terlihat menikmati keindahan sore kota London bersama sang istri, Laura. Meski sudah resmi mundur, Capello masih tinggal di Inggris. Dirinya belum kembali ke Italia.

Seperti dilaporkan The Sun, saat laga persahabatan timnas Inggris melawan Belanda di Wembley, Rabu 29 Februari 2012, Capello terlihat berbelanja di kawasan Chelsea. Lokasi itu berjarak cukup dekat dengan stadion tersebut. Dirinya asik berbelanja pakaian dengan Laura. Capello juga terlihat mampir ke kios majalah.

Sepertinya Capello ingin membuktikan dirinya jika ia ingin rehat sementara dari dunia sepakbola. Sebelumnya, mantan pelatih Real Madrid itu dirumorkan menjadi pelatih klub Rusia Anzhi Makhachkala. Ia juga sempat dikabarkan untuk menjadi pengganti Claudio Ranieri yang posisinya semakin terancam di Inter Milan.

Capello sudah tidak lagi menjabat sebagai manajer tim nasional Inggris sejak 8 Februari 2012. Ia memilih keluar karena merasa Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) tidak menghormatinya sebagai manajer terkait dicabutnya ban kapten dari John Terry tanpa sepengetahuan dirinya.

Capello sukses mengantarkan Inggris ke Piala Eropa 2012 setelah sebelumnya Inggris absen di 2008 saat diarsiteki manajer Steve McClaren. Kini posisinya digantikan sementara oleh Stuart Pearce yang juga menjabat sebagai manajer U-21 Inggris. (irb)

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Kekalahan 0-10 Timnas Memprihatinkan

Posted: 02 Mar 2012 03:44 AM PST

Kekalahan 0-10 Timnas MemprihatinkanPrestasi olahraga nasional kata Aburizal, akan maju manakala ada program yang jelas.Jum'at, 2 Maret 2012, 15:52 WIB Gunawan Dwi Cahyo (kanan) saat Indonesia melawan Bahrain (daylife.com)

VIVAnews - Aburizal Bakrie, tokoh politik dan pengusaha nasional, mengaku kecewa atas hasil pertandingan sepakbola antara Indonesia melawan Bahrain. Merah Putih kalah 0-10.

Menurut dia, hasil laga Grup E kualifikasi Pra Piala Dunia 2014 zona Asia itu menunjukkan betapa buruknya pengelolaan sepakbola di Tanah Air. "Singkat saja, amburadul," ujarnya menjawab pertanyaan wartawan ketika berkunjung ke kantor redaksi Harian Cianjur Ekspres, di Cianjur, Jawa Barat, Jumat, 2 Maret 2012.

Prestasi olahraga nasional, termasuk sepakbola, kata Aburizal, akan maju manakala ada program yang jelas dan terukur, pembinaan dan sistem kompetisinya berjalan baik. Hal itulah yang dinilainya tidak terjadi di Indonesia.

Keberadaan dualisme liga: Liga Super Indonesia dan Liga Primer Indonesia, menurutnya, turut menyumbang pada kemunduran prestasi sepakbola nasional.

"Ada kompetisi, tapi dipecah jadi dua. Kalau seperti itu, (sepakbola Indonesia) tidak akan maju-maju," ujar Aburizal di sela-sela kunjungannya ke Cianjur dalam rangkaian kegiatan bertajuk Safari Jawa I.

Tim Merah Putih menerima kekalahan telak di laga Kualifikasi Pra Piala Dunia 2014 Grup E zona Asia, Rabu 29 Februari 2012. Sebuah rekor baru. Skor 0-10 merupakan kekalahan terburuk Indonesia sepanjang sejarah.

Laporan: M. Arief Hidayat | Cianjur

Loading Klasemen...

“Kalau Jadi Djohar Saya Akan Mundur”

Posted: 02 Mar 2012 03:39 AM PST

Djohar Arifin Husin (Marco Tampubolon/VIVAnews)

VIVAbola - Salah seorang calon ketua umum PSSI yang akan maju pada Kongres Luar Biasa (KLB) nanti, Ahmed Zaki Iskandar menilai kekalahan memalukan yang diderita timnas dari Bahrain adalah kesalahan pengurus PSSI. Menurutnya, kondisi ini tak lepas dari kebijakan tebang pilih PSSI terhadap pemain-pemain timnas. 

Timnas baru saja dipermalukan Bahrain 0-10 pada babak penyisihan grup Pra Piala Dunia (PPD) 2014. Ini adalah kekalahan terburuk sepanjang sejarah sepakbola Indonesia. Sebelumnya kekalahan terburuk tim Merah Putih terjadi saat dilumat Denmark 0-9 pada laga persahabatan di Copenhagen, 3 September 1974

"Kalah 0-10 dari Bahrain itu menggambarkan bahwa telah terjadi sesuatu yang salah dengan kubu kepengurusan PSSI sekarang," kata Ahmad usai debat kandidat di Kantor KPSI, Senayan, sore tadi. 

"Pengambil kebijakan yang bertanding semalam itu adalah para pengurus PSSI yang sekarang. Ini bukan salah pemain. Pemain itu belum siap untuk diturunkan memperkuat timnas," lanjutnya. 

Menurut Ahmed, komposisi pemain yang tampil lawan Bahrain tidak ideal. Sebab, pemain yang diturunkan mayoritas pemain-pemain muda yang minim jam terbang di pentas sekelas Pra Piala Dunia (PPD).

"Inilah yang terjadi. Kompetisi itu adalah akarnya tim nasional. Kompetisi yang bagus akan menghasilkan atlet yang bagus, tim nasional yang handal dan teruji. Begitu juga dengan mental mereka. Apa yang terjadi semalam adalah tontonan kebijakan itu salah dan ini yang harus kita luruskan," beber Ahmed. 

"Kompetisi yang sudah mengakar, sudah terukur, dan terorganisasi secara legal, tiba-tiba diganti begitu saja. Sekarang tiba-tiba diisi oleh klub-klub yang tidak teruji," kata Ahmed.

Pria yang juga menjabat sebagai Anggota DPR RI Komis I menilai Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin sebaiknya mundur dari jabatannya. Ahmed mengaku akan melakukan langkah yang sama bila suatu saat menghadapi situasi yang sama saat menjadi ketum PSSI.

"Kalau dalam posisi Djohar, saya akan mundur dengan baik-baik untuk mempertanggungjawabkan keputusan yang telah dibuat terkait kondisi timnas yang ada," tegas Ahmed. 

Incoming search terms:

Lawan MU, Tottenham Terancam Tanpa Bale

Posted: 02 Mar 2012 03:35 AM PST

Lawan MU, Tottenham Terancam Tanpa BaleCedera hamstring Bale sampai saat ini belum sembuh. Jum'at, 2 Maret 2012, 11:58 WIB Gareth Bale (kiri) (REUTERS/Phil Noble)

VIVAbola - Kabar buruk datang dari ruang perawatan Tottenham Hotspur jelang menjamu Manchester United dalam big match Premier League, Minggu 4 Maret 2012. Kondisi bintang Spurs, Gareth Bale, masih meragukan.

Cedera hamstring Bale sampai saat ini belum sembuh. Cedera itu pula yang menghalangi pemain sayap cepat asal Wales ini tampil dalam laga uji coba melawan Costa Rica, pertengahan pekan ini.

Bale masih menjalani perawatan dari tim medis di markas latihan Spurs, Essex, sejak kemarin. Pemain 22 tahun ini juga masih harus menjalani perawatan pada hari ini dan besok.

Kubu Spurs menegaskan cedera Bale tidak parah. Ia takkan absen dalam jangka waktu tertentu. Tapi, Bale kemungkinan tak cukup fit saat menjamu Setan Merah.

Dua pilar Spurs lainnya juga terancam absen pada laga ini. Full-back Kyle Walker masih menjalani perawatan akibat masalah di engkelnya.

Sedangkan playmaker Rafael van der Vaart juga mendapatkan cedera yang sama. RVDV absen memperkuat Belanda saat menang dalam uji coba melawan Inggris 3-2 di Wembley, Rabu 29 Februari 2012 (Kamis dini hari WIB).

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Timnas Tinggalkan Bahrain Tanpa Djohar

Posted: 02 Mar 2012 03:30 AM PST

Timnas Tinggalkan Bahrain Tanpa DjoharDjohar sebelumnya bertemu dengan pejabat Asosiasi Sepak Bola Bahrain (BFA).Kamis, 1 Maret 2012, 23:44 WIBHaryanto Tri Wibowo, Ali Usman Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin (ANTARA/Puspa Perwitasari)

VIVAbola - Rombongan Tim Nasional Indonesia dijadwalkan bertolak dari Bahrain menuju Tanah Air, Kamis 1 Maret 2012 malam ini. Meski demikian, para pemain tidak satu pesawat dengan pengurus PSSI, termasuk Ketua Umum Djohar Arifin Husin yang juga turut ke Bahrain.

Menurut bek Timnas, Abdul Rahman, rombongan yang akan segera bertolak ke bandara hanyalah pemain dan staf pelatih. Sementara jajaran pengurusan PSSI kemungkinan akan tinggal untuk beberapa saat di Bahrain.

"Sebentar lagi kami akan ke bandara. Hanya pemain dan pelatih," ujar bek yang menggantikan peran Samsidar sebagai kapten tim saat melawan Bahrain tersebut kepada VIVAbola, Kamis 1 Maret 2012.

Sebelumnya juru bicara PSSI, Edi Elison, menegaskan hingga saat ini pihaknya belum bisa memastikan kapan pengurus PSSI yang berada di Bahrain akan kembali ke Indonesia. Alasannya, mereka kesulitan mendapatkan tiket pesawat untuk pulang ke Indonesia.

"Barangkali malam ini, kami belum tahu karena dari Bahrain susah mendapatkan jadwal pesawat. Anak-anak juga kami belum tahu," papar Edi.

Sementara itu, anggota Komite Media PSSI, Yuslan Kisra mengatakan, Djohar baru akan kembali ke Indonesia pada 5 Maret 2012 mendatang.

Sebelum laga Bahrain melawan Indonesia, Rabu 29 Februari 2012, Djohar bersama koordinator Timnas, Bob Hippy, juga diketahui menyempatkan diri bertemu dengan pejabat Asosiasi Sepak Bola Bahrain (BFA). Kedatangan Djohar cs disambut Deputi Presiden BFA, Syaikh Ali Bin Khalifa. (umi)

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Airlangga Sarankan Persib Lakukan Evaluasi

Posted: 02 Mar 2012 03:25 AM PST

Airlangga Sarankan Persib Lakukan EvaluasiSelain kebobolan tujuh gol, Persib gagal mencetak gol saat melawan Persiwa dan Persipura.Jum'at, 2 Maret 2012, 06:31 WIBHaryanto Tri Wibowo ,  Yadi (Bandung) Airlangga Sucipto (Persib/putih) (ANTARA/Bambang Suseno)

VIVAbola – Striker Persib Bandung, Airlangga Sucipto, mengharapkan adanya evaluasi di tim Maung Bandung usai dua kekalahan di tur Papua melawan Persiwa Wamena 3-0 dan Persipura Jayapura 4-0.

"Kita harus menerima kekalahan di Papua sekaligus menjadikannya sebagai pelajaran. Meski kekalahan itu tidak lepas dari faktor non-teknis, namun itu semua biarkan menjadi sebuah pelajaran untuk kita. Yang pasti, tim harus segera dievaluasi dan memperbaiki segala hal yang memang dirasa masih kurang," ujar Airlangga.

Dua kekalahan di tur Papua memang cukup menyakitkan bagi Persib. Selain harus kebobolan tujuh gol, tim besutan Drago Mamic itu gagal mencetak gol saat melawan Persiwa dan Persipura.

Airlangga menilai, evaluasi sangat dibutuhkan Persib jelang menghadapi dua laga kandang melawan Persela Lamongan (11 Maret) dan Arema Indonesia (15 Maret). Mantan pemain Deltras Sidoarjo itu berharap tim Maung Bandung bisa memenangkan dua laga kandang berikutnya.

"Yang pasti, kekalahan di Papua jangan sampai membuat kita terus larut dalam kekecewaan. Kita harus bisa lupakan kekalahan itu dan mulai membenahi diri agar ke depannya lebih baik. Jadikan semuanya pembelajaran penting untuk seluruh pemain atau tim ini sendiri," tegasnya.

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

ManCity dan Tottenham Ikut Kejar Llorente

Posted: 02 Mar 2012 03:22 AM PST

ManCity dan Tottenham Ikut Kejar LlorenteBarcelona sebelumnya juga dikabarkan berminat memboyong Llorente.Jum'at, 2 Maret 2012, 14:41 WIB Fernando Llorente (REUTERS/Felix Ordonez)

VIVAbola - Fernando Llorente kini jadi incaran banyak klub besar Eropa. Baru-baru ini, dua klub asal Inggris dikabarkan menginginkan jasa pemain Athletic Bilbao itu.

Menurut AS, Jumat 2 Maret 2012, ManCity dan Tottenham tengah mempersiapkan tawaran untuk Llorente. Kedua klub tersebut ingin memboyong striker tim nasoinal Spanyol ini pada akhir musim nanti.

Belum diketahui nilai tawaran yang disiapkan untuk penyerang 27 tahun tersebut. Namun yang pasti, keduanya bersedia melipatgandakan gaji Llorente.

Sebelumnya, Llorente juga diminati oleh Barcelona. Jawara La Liga tersebut ingin menjadikannya sebagai tandem atau pelapis buat David Villa.

Saat ini, Llorente masih terikat kontrak hingga 2013 dengan Bilbao. Dia juga memiliki klausul tebusan sebesar 36 juta euro.

Meskipun kontraknya akan selesai tahun depan, namun Llorente belum mau menandatangani kesepakatan baru dengan Bilbao. Diyakini pemain dengan tinggi 195 cm itu sudah mulai bosan mengabdi di San Memes dan ingin mencoba pengalaman baru bersama klub lain yang lebih besar. (one)

Loading Klasemen...

Incoming search terms:

Rooney: Mental Juara MU Tak Pernah Luntur

Posted: 02 Mar 2012 03:19 AM PST

Rooney: Mental Juara MU Tak Pernah Luntur"Sekarang saya lebih dewasa dan memiliki lebih banyak pengalaman," ujar Rooney.Jum'at, 2 Maret 2012, 03:51 WIB Wayne Rooney (REUTERS/Phil Noble)

VIVAbola - Striker Manchester United, Wayne Rooney, tidak meragukan kapasitas dan kondisi psikologis timnya untuk merengkuh gelar musim ini. Baginya, peluang MU menutup musim dengan gelar juara masih terbuka lebar.

Musim ini, The Red Devils tampil kurang meyakinkan. Mereka telah kehilangan kesempatan menggondol dua gelar domestik di pentas Piala FA dan Piala Carling. Di panggung Premier League, tim langganan juara itu masih bertengger di peringkat dua klasemen di bawah sang tetangga, Manchester City.

Tren negatif MU berlanjut di kancah Benua Biru. Tim besutan Sir Alex Ferguson tersebut tersingkir dari babak grup Liga Champions. Kendati menorehkan rapor negatif, Rooney yakin mental juara MU tidak akan pernah luntur.

"Saat saya masih berusia muda dan kali pertama tiba di klub ini, mungkin saya akan menelan kekalahan 0-1 atau 1-2, tapi saya hanya berkata. 'Saya harus selalu menyerang' dan tidak panik dengan kekalahan," ujar Rooney dikutip dari Inside United, Jumat 2 Maret 2012.

Namun sekarang, dengan pengalaman berlimpah yang dimiliki, Rooney tahu cara mengatasi tekanan dan keluar dari situasi sulit. "Sekarang saya lebih dewasa dan memiliki lebih banyak pengalaman. Anda tahu, harus lebih banyak bermain karena di situ selalu ada kesempatan untuk mencetak gol," bilang mantan pemain Everton tersebut.

"Saya pikir apa yang datang dari pertandingan berikutnya menuntut banyak dari pengalaman Anda," Rooney melanjutkan.

Tetap memiliki spirit bertanding dan selalu menunjukkan yang terbaik menjadi filosofi utama Rooney meraih sukses. "Kami selalu bekerja keras sambil berharap bisa mendapatkan penghargaan atas apa yang telah kami kerjakan," tutupnya.(bow)

Loading Klasemen...

0 comments:

Post a Comment