Kingsoft Office: Aplikasi Office untuk Smartphone dan Tablet Android Posted: 04 Apr 2012 04:26 AM PDT Aplikasi office sangatlah penting karena hampir sebagian besar dokumen pada komputer kita tersedia dalam format office. Untuk Windows kita memiliki Microsoft Office dan Open Office, kedua aplikasi office ini sangatlah populer untuk menangani file dokumen. Namun seiring populernya smartphone dan tablet Android tentu diperlukan sebuah aplikasi office yang kompatibel dengan OS Android. Salah satu aplikasi office gratis yang dapat Anda unduh di Android Market adalah Kingsoft Office. Menggunakan Kingsoft Office Anda dapat mengedit dan melihat file dokumen dengan format seperti doc, docx, xlx, xlsx dan beberapa format populer lainnya. Anda juga dapat menggunakan Kingsoft Office dengan file manager Android karena dengan menghubungkannya ke file manager maka secara otomatis mengatur file dokumen office Anda. Anda dapat mengunduh Kingsoft Office di sini  |
0 comments:
Post a Comment