Twitter

Sunday, March 11, 2012

Sepakbola Online | Berita Sepakbola

Sepakbola Online | Berita Sepakbola


Borini Menangkan Roma di Renzo Barbera

Posted: 10 Mar 2012 06:02 PM PST

Fabio Borini (kanan) (DAYLIFE)

AS Roma berhasil mendapatkan tiga poin, sesuai menekuk tuan rumah Palermo 1-0 pada lanjutan pertandingan Serie A di Renzo Barbera, Sabtu 10 Maret 2012. Gol semata wayang Giallorossi dicetak striker Fabio Borini. 


Borini mencatatkan namanya di papan skor pada menit ketiga. Umpan terobosan Erik Lamela sukses ia eksekusi masuk ke gawang Emiliano Viviano.


Palermo yang tak mau malu di depan pendukungnya sendiri bermain lebih agresif di babak kedua. Serangan demi serangan terus dibangun Fabrizio Miccoli dan kawan-kawan.


Beberapa peluang emas pun tercipta. Miccoli, Josip Ilicic, dan Ezequiel Muñoz sempat beberapa kali mengancam gawang Roma. Namun, semua usaha mereka dimentahkan oleh kiper Bogdan Lobont.


Roma sendiri tak tinggal diam. Pada menit 83, Francesco Totti nyaris menambah keunggulan Roma. Akan tetapi, usaha kapten Giallorossi itu tak membuahkan hasil. Hingga laga berakhir skor tetap 1-0 untuk kemenangan Roma.


Dengan kemenangan ini, Roma naik ke peringkat enam dengan 41 poin. Adapun Palermo tetap di peringkat sembilan dengan 34 angka.


Susunan pemain


Palermo: Emiliano Viviano, Andrea Mantovani, Ezequiel Muñoz, Federico Balzaretti, Eros Pisano, Massimo Donati, Eran Zehavi (Josip Ilicic 45), Édgar Barreto, Afriyie Acquah, Igor Budan (Abel Hernandez 45), Fabrizio Miccoli


AS Roma: Bogdan Lobont, Gabriel Heinze, Simon Kjaer, Jose Angel, Aleandro Rosi, Daniele De Rossi, Leandro Greco (Marco Antonio de Mattos Filho 79), Fernando Gago, Fabio Borini, Francesco Totti,  Erik Lamela (Bojan Krkic 80)

Drogba Pimpin Chelsea Tekuk 10 Pemain Stoke

Posted: 10 Mar 2012 05:59 PM PST

Didier Drogba (REUTERS/Nigel Roddis)

Chelsea berhasil mengalahkan tamunya, Stoke City, 1-0 pada lanjutan pertandingan Premier League di Stamford Bridge, Sabtu 10 Maret 2012. Gol semata wayang The Blues dicetak striker Didier Drogba.


Gol Drogba ke gawang Stoke sangatlah berkesan. Pasalnya, ini adalah gol ke-100 pemain asal Pantai Gading itu di Premier League. Catatan 100 gol itu ia buat dalam 219 pertandingan.


Gol Drogba terjadi pada menit 68. Umpan terobosan Juan Mata berhasil dikuasai Drogba di kotak penalti. Ia kemudian menggocek kiper Asmir Begovic terlebih dahulu sebelum akhinya menceploskan bola ke gawang.


Stoke sendiri tak banyak memberikan perlawanan berarti di laga ini. Sebab, Kenwyne Jones dan kawan-kawan harus bermain dengan sepuluh orang sejak menit 25 setelah Ricardo Fuller diusir wasit Andre Marriner. Fuller diganjar kartu merah karena menendang bek Branislav Ivanovic.


Dengan kemenangan ini, Chelsea tetap di peringkat lima klasemen dengan 45 poin. Adapun Stoke turun ke peringkat sepuluh dengan 36 angka.


Susunan pemain


Chelsea: Petr Cech, John Terry, Gary Cahill, Ashley Cole, Branislav Ivanovic (David Luiz 45), John Mikel Obi (Daniel Sturridge 67), Raul Meireles (Juan Mata 38), Salomon Kalou, Ramires, Didier Drogba, Frank Lampard


Stoke City:  Asmir Begovic, Robert Huth, Ryan Shawcross, Marc Wilson (Matthew Upson 51), Andy Wilkinson, Salif Diao (Wilson Palacios 51), Dean Whitehead, Ricardo Fuller, Ryan Shotton, Jonathan Walters, Kenwyne Jones (Cameron Jerome 60)

Incoming search terms:

Gol Bendtner Bungkam Liverpool

Posted: 10 Mar 2012 05:55 PM PST


Setelah bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Sunderland akhirnya membungkam Liverpool dengan skor tipis 1-0, dalam laga pekan ke-28 Premier League, Sabtu 10 Maret 2012. Gol tunggal di Stadium of Light, markas Sunderland, itu dicetak Nicklas Bendtner.


Sunderland membuka ancaman di menit 9, ketika Sebastian Larsson mengirimkan tendangan bebas ke tengah kotak pertahanan Liverpool. Sayang, sambutan John O'Shea melalui tandukan belum tepat sasaran.


Sedangkan Liverpool baru mendapat peluang di menit 21. Penetrasi Luis Suarez dibayangi Wayne Bridge dan hanya menghasilkan tendangan penjuru. Serangan berbahaya kembali dilancarkan Liverpool saat memasuki menit 31. Namun, umpan silang Jordan Henderson gagal diselesaikan oleh Dirk Kuyt.


Hingga turun minum, belum tercipta gol di Stadium of Light. Ketika memasuki babak kedua, baik Sunderland maupun Liverpool tidak melakukan pergantian pemain.


Awal paruh kedua berjalan tanpa peluang berbahaya. Namun di menit 56, gemuruh suara ribuan pendukung Sunderland terpecah. Tim tuan rumah berhasil memecah kebuntuan melalui gol Nicklas Bendtner. Striker internasional Denmark itu memanfaatkan kemelut di depan gawang Liverpool, sebelum menaklukkan kiper Pepe Reina.


Tertinggal, Liverpool mencoba membangun serangan. Sayangnya, beberapa peluang Suarez dan Andy Carroll terbuang sia-sia. Masuknya Steven Gerrard menggantikan Craig Bellamy, di menit 69, juga tak mampu mengubah keadaan. Hingga peluit panjang dibunyikan wasit Anthony Taylor, skor 1-0 untuk kemenangan Sunderland tetap bertahan.


Sunderland pun melesat ke peringkat 8 klasemen sementara Premier League, dengan raihan 37 poin. Sementara itu, Liverpool tak beranjak dari peringkat 7 dengan torehan 39 poin.


Susunan pemain
Sunderland: Mignolet, Bardsley, O'Shea, Turner, Bridge, Larsson, Colback, Gardner, McClean, Bendtner, Campbell /// Subs: Gordon, Wickham, Kilgallon, Vaughan, Meyler, Kyrgiakos, Elmohamady.


Liverpool: Reina, Kelly, Skrtel, Coates, Jose Enrique, Kuyt, Henderson, Adam, Spearing, Bellamy, Suarez /// Subs: Doni, Gerrard, Carroll, Maxi, Downing, Carragher, Flanagan.

Allegri Tuntut Milan Jaga Momentum

Posted: 10 Mar 2012 05:51 PM PST

  Massimiliano Allegri (DAYLIFE)

Eksistensi AC Milan, yang masih bertengger di pucuk pimpinan klasemen Serie A, tidak membuat sang allenatore, Massimiliano Allegri lupa diri. Ia menekankan pentingnya konsentrasi kepada anak asuhnya untuk tetap menjaga performa.


Milan masih belum aman dari ancaman rival terdekatnya, Juventus yang kini masih setia membuntuti mereka di tempat kedua. I Diavolo Rosso kini mengkoleksi 54 poin, terpaut dua angka dari Juventus.


"Saya gembira karena cukup lama pemain berada di posisi teratas. Sekarang, kami berada dalam bagian yang sulit. Kami harus tetap tenang dan stabil," ujar Allegri dikutip Football Italia, Sabtu 10 Maret 2012.


Musim ini, peluang Milan untuk menutup musim dengan gelar juara memang terbuka lebar. Milan masih bertahan di tiga kompetisi bergengsi, yakni di Liga Champions, Coppa Italia, dan Serie A. 


"Jadi, kami harus menjaga kondisi psikis tetap bugar melebihi kondisi fisik," ujar mantan pelatih Cagliari tersebut.


Tanpa bermaksud meremehkan Lecce, lawan Milan selanjutnya, Allegri yakin timnya bisa mengamankan angka penuh di San Siro, pada Minggu, 11 Maret 2012. "Saya tidak mencemaskan Lecce, meski kami menaruh hormat kepada mereka. Mereka kembali ke persaingan sejak Serse Cosmi datang." 


"Masih tersisa 12 pertandingan lagi dan setelah melawan Palermo, saya tidak berharap kami berada di puncak klasemen hanya dengan keunggulan dua poin dengan Juventus," katanya.

Munich Amuk Hoffenheim 7-1

Posted: 10 Mar 2012 05:48 PM PST

Mario Gomez (bawah) (REUTERS/Kai Pfaffenbach)

Bayern Munich mengamuk. Mario Gomez dan kawan-kawan membantai TSG Hoffenheim 7-1 pada lanjutan pertandingan Bundesliga di Allianz Arena, Sabtu 10 Maret 2012.


Gomez menjadi bintang di laga ini. Striker Timnas Jerman itu mencetak hattrick. Gol-gol Gomez terjadi pada menit 5, 35, dan 48. Selain Gomez, pemain asal Belanda, Arjen Robben juga tampil impresif.


Mantan bintang Real Madrid itu menyumbang kan dua gol pada menit 12 dan 29. Adapun sisa dua gol Der Bavarians dicetak Toni Kroos (18') dan Franck Ribéry (58').


Hoffenheim sendiri baru bisa membalas lima menit sebelum laga berakhir melalui gol bunuh diri Luis Gustavo. 


Dengan kemenangan ini, Munich masih berselisih 4 angka dengan Borussia Dortmund di puncak klasemen. FC Hollywood kini bertengger di peringkat dua dengan 51 poin. 


Susunan pemain


Bayern Munich: Manuel Neuer, Holger Badstuber, Jerome Boateng (Anatoliy Tymoschuk 45), David Alaba, Philipp Lahm, Toni Kroos, Luis Gustavo Dias, Franck Ribéry, Arjen Robben, Mario Gomez (Ivica Olic 57), Thomas Müller (Bastian Schweinsteiger 62)


Hoffenheim: Tom Starke, Marvin Compper, Janick Vestergaard, Edson Braafheid, Daniel Williams, Isaac Vorsah, Sebastian Rudy, Tobias Weis (Peniel Kokou Mlapa 87), Roberto Firmino (Sandro Wieser 62), Ryan Babel, Boris Vukcevic (Dominik Kaiser 87)

Madrid Susah Payah Tekuk Real Betis

Posted: 10 Mar 2012 05:44 PM PST

Cristiano Ronaldo (kanan) (DAYLIFE)

Meski harus kerja keras, Real Madrid akhirnya berhasil mengalahkan tuan rumah Real Betis 3-2, pada lanjutan pertandingan La Liga di Estadio Manuel Ruiz de Lopera, Sabtu 10 Maret 2012.


Berkat kemenangan ini, Madrid semakin kokoh di puncak klasemen dengan 70 poin. El Real sementara unggul 13 angka atas pesaing terdekat, Barcelona. Adapun Betis terpaku di peringkat 13 dengan koleksi 30 poin.


Betis unggul lebih dulu pada laga ini. Melalui skenario serangan balik, Rubén Castro melepas umpan terobosan kepada Jorge Molina di menit ke-10. Pemain bernomor punggung 19 itu kemudian melepas tembakan akurat yang gagal dibendung Iker Casillas. Skor 1-0 sementara untuk Betis.


Madrid tak mau tinggal diam. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan langsung menyerang tuan rumah secara frontal. Usaha ini tak sia-sia, karena 14 menit kemudian, Los Blancos berhasil menyamakan kedudukan.


Adalah Gonzalo Higuaín yang mencatatkan namanya di papan skor. Umpan Mesut Oezil mampu dimaksimalkan Higuain dengan tembakan kaki kanannya. Skor menjadi 1-1.


Baru tujuh menit babak kedua berjalan, Ronaldo sukses menambah koleksi gol El Real. Umpan Marcelo berhasil dimaksimalkan bintang asal Portugal itu untuk membawa Madrid berbalik unggul 2-1.


Meski tertinggal, Betis tak menyerah. Perez Nacho dan kawan-kawan berani meladeni permainan menyerang Madrid. Hasilnya, pada menit 55, Jefferson Montero sukses menyamakan kedudukan. Skor menjadi 2-2.


Ronaldo lagi-lagi menjadi malapetaka bagi pertahanan Betis. Mantan pemain Manchester United itu memastikan gol kemenangan Los Galacticos pada menit 73 lewat tendangan keras kaki kirinya.


Susunan pemain


Real Betis: Fabricio, José Antonio Dorado Ramírez, Paulão, Perez Nacho, Nélson, Santos Iriney (Roque Santa Cruz 74), Salvador Lopez Sevilla, Beñat, Rubén Castro, Jorge Molina (Pozuelo 66), Jefferson Montero


Real Madrid: Iker Casillas, Sergio Ramos, Pepe, Marcelo, Álvaro Arbeloa, Xabi Alonso, Sami Khedira, Cristiano Ronaldo, Mesut Özil, Gonzalo Higuaín (José Maria Callejón 79), Kaká (Esteban Granero 75)

Tottenham Menyerah di Goodison Park

Posted: 10 Mar 2012 05:40 PM PST

Striker Tottenham Jermain Defoe (yahoosport)

Tottenham Hotspur harus pulang dengan tangan hampa dari markas Everton, Goodison Park, Sabtu 10 Maret 2012. Dalam laga lanjutan Premier League tersebut, klub asal London Utara menyerah dengan skor tipis 0-1.


Di hadapan ribuan pendukungnya, Everton tampil dominan di awal babak pertama. Rentetan peluang berbahaya The Toffees baru membuahkan hasil saat memasuki menit 20. Tepatnya di menit 22, tuan rumah memecah kebuntuan berkat gol Nikica Jelavic.


Berawal dengan serangan yang dibangun dari sayap kiri, Leon Osman sukses menembus pertahanan Tottenham. Ia dengan leluasa mengirim umpan jitu kepada Jelavic, kemudian diteruskan tendangan first time kaki kanan yang tak mampu dibendung kiper Brad Friedel.


Everton unggul sementara 1-0 hingga turun minum. Tottenham pun efektif menggempur serangan di awal babak kedua. Peluang pertama didapat Jermain Defoe di menit 52, usai menyambut umpan terukur Scott Parker. Sayang, tendangan Defoe masih bisa dihalau kiper Tim Howard.


Hanya lima menit berselang, serangan Tottenham kembali membahayakan pertahanan Everton. Sayangnya, tembakan Luka Modric masih melambung di atas mistar gawang Howard. Di menit 77, Defoe mengancam lagi. Berhasil menjebol gawang Everton, namun dianulir lantaran posisinya dinyatakan offside.


Memasuki injury time, Tottenham tak gentar meluncurkan serangan demi menyamakan kedudukan. Namun hingga lima menit waktu tambahan berakhir, usaha The Lilywhites tak membuahkan hasil. Everton pun mempertahankan kemenangan 1-0.


Dengan demikian, Tottenham gagal menuntaskan rekor buruk di Goodison Park. Sejak 2007 lalu, skuad arahan Harry Redknapp tak pernah meraih kemenangan di markas Everton tersebut.


Susunan pemain
EVERTON: Howard, Neville, Heitinga, Distin, Baines, Coleman, Osman, Fellaini, Drenthe, Cahill, Jelavic /// Subs: Mucha, Hibbert, Jagielka, Stracqualursi, Gueye, Rodwell, Anichebe.


TOTTENHAM: Friedel; Walker, Kaboul, King, Assou-Ekotto; Modric, Parker, Sandro, Bale; Adebayor, Defoe /// Subs: Cudicini, Nelsen, Rose, Kranjcar, Livermore, Van der Vaart, Saha.

Incoming search terms:

Betis Vs Madrid Masih Imbang

Posted: 10 Mar 2012 05:37 PM PST


Real Madrid untuk sementara masih bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Real Betis, pada babak pertama lanjutan pertandingan La Liga di Estadio Manuel Ruiz de Lopera, Sabtu 10 Maret 2012.


Betis unggul lebih dulu pada menit ke-10. Melalui skenario serangan balik, Rubén Castro melepas umpan terobosan kepada Jorge Molina. Pemain bernomor punggung 19 itu kemudian melepas tembakan akurat yang gagal dibendung kiper Iker Casillas. Skor 1-0 sementara untuk Betis.


Madrid tak mau tinggal diam. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan langsung menyerang tuan rumah secara frontal. Usaha ini tak sia-sia, karena 14 menit kemudian, Los Blancos berhasil menyamakan kedudukan.


Adalah Gonzalo Higuaín yang mencatatkan namanya di papan skor. Umpan Mesut Oezil mampu dimaksimalkan striker Argentina itu dengan tembakan kaki kanannya. Skor menjadi 1-1.


Di sisa waktu, Madrid coba terus menyerang. Namun hingga turun minum, kedudukan imbang belum berubah.


Susunan pemain


Real Betis: Fabricio, José Antonio Dorado Ramírez, Paulão, Perez Nacho, Nélson, Santos Iriney, Salvador Lopez Sevilla, Beñat, Rubén Castro, Jorge Molina, Jefferson Montero


Real Madrid: Iker Casillas, Sergio Ramos, Pepe, Marcelo, Álvaro Arbeloa, Xabi Alonso, Sami Khedira, Cristiano Ronaldo, Mesut Özil, Gonzalo Higuaín, Kaká

Kekalahan Tottenham Buat Redknapp Berang

Posted: 10 Mar 2012 05:32 PM PST


Tottenham Hotspur menelan kekalahan 0-1 dari Everton pada laga lanjutan Premier League Sabtu 10 Maret 2012. Pelatih Tottenham, Harry Redknapp tak bisa menerima kegagalan di markas The Toffees tersebut.


Gol tunggal di Goodison Park tercipta di babak pertama, tepatnya menit 22, melalui sepakan first time kaki kanan Nikica Jelavic. Meski tampil dominan di babak kedua, Tottenham tak mampu membalas gol striker internasional Kroasia tersebut.


"Bagaimana bisa kami kalah? Di babak kedua, bahkan kami tidak pernah keluar dari setengah wilayah mereka," ujar Redknapp seperti dikutip dari Sky Sports, Minggu 11 Maret 2012.


"Kami benar-benar menekan mereka tanpa henti, bahkan terus memborbardir gawang mereka. Permainan di babak kedua sesungguhnya hanya satu arah," sesal manajer kelahiran London, 65 tahun silam, itu.


Tanpa meraih poin, Tottenham memang belum beranjak dari peringkat tiga klasemen sementara, dengan raihan 53 poin. Namun, posisi The Lilywhites terancam oleh Arsenal yang berada satu peringkat di bawahnya, dengan selisih hanya empat poin.


Skuad besutan Arsene Wenger berpeluang memangkas jarak saat menjamu Newcastle United, Senin 12 Maret 2012. Arsenal mengantongi bekal kemenangan pada dua laga sebelumnya, yakni saat mempermalukan Liverpool 2-1 dan menundukkan Tottenham 5-2.

Messi Pemain Terbaik Sepanjang Sejarah

Posted: 10 Mar 2012 05:28 PM PST

  Lionel Messi (REUTERS/Gustau Nacarino)

Lionel Messi tak henti-hentinya mengukir sensasi. Lima golnya ke gawang Bayer Leverkusen di ajang liga Champions, Kamis 8 Maret 2012, mencatatkan namanya dalam sejarah. Ia menjadi pemain pertama yang sukses mengukir lima gol dalam satu pertandingan Liga Champions.


Sepak terjang Messi yang fenomenal tersebut membuat rekan satu timnya di Barcelona, Cesc Fabregas, menyebut pemain berjuluk El Messiah itu sebagai pemain terbaik sepanjang sejarah sepakbola. Mantan kapten Arsenal itu mengaku belum pernah melihat pemain dengan talenta seperti Messi.


"Dia pemain terbaik dalam sejarah. Kami belum pernah melihat orang seperti dia," ujar Fabregas mengomentari perjalanan karier sepakbola Massi, seperti dilansir Foxnews.


Dalam pertandingan menghadapi Leverkusen tersebut, Messi menjadi aktor dibalik lolosnya Barcelona ke babak perempat final Liga Champions. Lima golnya malam itu membuat Barca menang agregat 10-2 atas lawannya. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 7-1 untuk kemenangan Barca.


Tak hanya Fabregas, pelatih Barcelona, Pep Guardiola juga memuji Messi sebagai pemain terbaik saat ini. "Singgasana pemain sepakbola terbaik saat ini adalah milik Messi. Dan hanya dia yang memutuskan kapan harus meninggalkannya," ujar Guardiola.

Incoming search terms:

Arema Waspadai 4 Pilar Pelita Jaya

Posted: 10 Mar 2012 05:24 PM PST

  Pelatih Arema Djoko Susilo (aremafc)

Arema Indonesia akan meladeni jamuan Pelita Jaya di lanjutan Liga Super Indonesia (ISL), Minggu 11 Maret 2012. Setidaknya empat pilar The Young Guns sudah diwaspadai tim kebanggaan Kota Malang tersebut.


Adalah gelandang John Tarkpor Sonkaliey, serta tiga penyerang Pelita, Safee Sali, Greg Nwokolo dan Aleksandar Bajevski. Pelatih Arema, Djoko Susilo akan mengerahkan gelandang Kim Yong-Hee, dan empat benteng pertahanan, yakni Kerry Yudiono, Seme Patrick, Waskito Sujatmiko, dan kapten Charis Yulianto, untuk menjaganya.


Djoko pun telah menyiapkan formasi 4-3-3 guna membendung gempuran serangan tim besutan Rahmad Darmawan tersebut. Dengan harapan, poin sempurna didapat Singo Edan demi terbebas dari jerat zona degradasi.


"Saya berharap bisa meraih poin penuh pada Minggu ini," ujar pelatih yang akrab disapa Gethuk itu.


Setelah menghadapi Pelita, Arema akan melanjutkan tur Jawa Barat dengan menantang Persib Bandung di laga berikutnya.

Incoming search terms:

Persib Ingin Sapu Bersih

Posted: 10 Mar 2012 05:19 PM PST

 

Persib Bandung bertekad menyapu bersih empat laga tersisa di putaran pertama Liga Super Indonesia (ISL). Kemenangan menjadi target tim besutan Drago Mamic saat menjamu Persela Lamongan, Minggu 11 Maret 2012.


Perbedaan posisi di klasemen, menurut Mamic, tidak akan mempengaruhi motivasi anak buahnya untuk menghambat laju Persela. Sebab, Laskar Joko Tingkir tercatat belum terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir.


"Posisi Persela ada d iatas kita, tapi itu bukan persoalaan. Yang penting bagaimana kita bisa fokus untuk meraih hasil maksimal di pertandingan kali ini," tutur Mamic seusai memimpin latihan di Stadion Siliwangi, Sabtu 10 Maret 2012.


Setelah dua kekalahan di Papua, posisi Persib memang kian melorot dan terus digeser oleh tim-tim yang ada di bawahnya. Saat ini, Maung Bandung berada di peringkat 7 klasemen. "Kemenangan bisa membuat kami kembali ke jalur persaingan dengan tim-tim papan atas," ujar Mamic.


Sang pelatih boleh percaya diri, sebab Maung Bandung memiliki catatan bagus setiap bersua Laskar Joko Tingkir. Musim lalu, setelah bermain imbang di markas Persela, Stadion Surajaya, Persib meraih poin sempurna di kandang sendiri.

Dalglish: Gol Bendtner Hanya Keberuntungan

Posted: 10 Mar 2012 05:16 PM PST

Kenny Dalglish (REUTERS/Philip Brown)

Pelatih Liverpool, Kenny Dalglish menanggapi dingin kekalahan 0-1 timnya dari Sunderland, pada laga lanjutan Premier League Sabtu 10 Maret 2012. Arsitek asal Skotlandia itu menganggap kemenangan The Black Cats hanya buah dari keberuntungan.


Di babak pertama, laga di Stadium of Light itu berakhir imbang tanpa gol. Sunderland baru memecah kebuntuan di menit 56 berkat gol Nicklas Bendtner. Striker internasional Denmark itu mampu memanfaatkan kemelut di depan gawang Liverpool, sebelum menaklukkan kiper Pepe Reina dari jarak dekat.


Dalglish mengklaim, gol tersebut merupakan sebuah keberuntungan. "Hari ini, mereka mendapat sedikit keberuntungan untuk mencetak gol. Itu lah yang membedakan dengan kami," imbuhnya seperti dikutip dari Sky Sports, Minggu 11 Maret 2012.


Seakan tidak menerima kekalahan, Dalglish pun menilai performa skuad besutannya lebih baik ketimbang tim tuan rumah. Namun faktanya, kemenangan mampu melesatkan Sunderland ke peringkat delapan klasemen sementara, hanya satu strip di bawah Liverpool yang unggul dua poin.


"Ya, Sunderland menang dan tidak akan membuat frustrasi fans mereka. Tapi, saya tidak berpikir kalau ini laga yang hebat. Saya rasa, kami tampil lebih baik dari mereka," tegas King Kenny.

Palermo Tertinggal Gol Borini

Posted: 10 Mar 2012 05:11 PM PST

Para pemain AS Roma (REUTERS/Alessandro Bianchi)

AS Roma untuk sementara berhasil unggul 1-0 atas tuan rumah Palermo, pada babak pertama lanjutan pertandingan Serie A di Renzo Barbera, Minggu 11 Maret 2012. Gol semata wayang Giallorossi dicetak striker Fabio Borini.


Borini mencatatkan namanya di papan skor, saat laga baru memasuki menit ketiga. Umpan terobosan Erik Lamela sukses ia eksekusi masuk ke gawang Emiliano Viviano.


Palermo yang tak mau malu di depan pendukungnya sendiri mencoba bangkit. Namun, Roma tak mau melepas kendali pertandingan. Tim besutan Luis Enrique itu terus menekan pertahanan tuan rumah. 


Tim Ibukota Italia sebenarnya nyaris menggandakan keunggulan mereka pada menit 23. Namun, usaha Lamela dapat digagalkan oleh Viviano. 


Hingga turun minum Roma masih unggul 1-0.


Susunan pemain


Palermo: Emiliano Viviano, Andrea Mantovani, Ezequiel Muñoz, Federico Balzaretti, Eros Pisano, Massimo Donati, Eran Zehavi, Édgar Barreto, Afriyie Acquah, Igor Budan, Fabrizio Miccoli


AS Roma: Bogdan Lobont, Gabriel Heinze, Simon Kjaer, Jose Angel, Aleandro Rosi, Daniele De Rossi, Leandro Greco, Fernando Gago, Fabio Borini, Francesco Totti,  Erik Lamela

Chelsea Mulai Percaya Diri Lagi

Posted: 10 Mar 2012 05:06 PM PST


Perlahan tapi pasti, Chelsea mulai bangkit lagi. Sejak ditangani pelatih sementara, Roberto Di Matteo, The Blues terus meraih hasil positif. Terakhir, John Terry dan kawan-kawan membungkam tim kuda hitam, Stoke City.


Chelsea menekuk Stoke 1-0 pada lanjutan pertandingan Premier League di Stamford Bridge, Sabtu 10 Maret 2012. Gol semata wayang The Blues dicetak striker Didier Drogba.


Ini adalah kemenangan kedua Chelsea bersama Di Matteo, yang menggantikan posisi Ander Villas-Boas sejak awal pekan ini. Sebelumnya, The Blues juga sukses mengalahkan Birmingham City 2-0 di ajang Piala FA.


"Kami menang dalam dua laga terakhir, mencetak tiga gol dan belum kebobolan. Kami mendapatkan kepercayaan dan keyakinan diri kami kembali. Ini adalah apa yang kami butuhkan untuk maju," ucap Di Matteo seperti dilansir situs resmi Chelsea, Minggu 11 Maret 2012.


Secara khusus, Di Matteo memuji Drogba yang menjadi pahlawan klubnya. Gol Drogba ke gawang Stoke sangatlah berkesan. Pasalnya, ini adalah gol ke-100 pemain asal Pantai Gading itu di arena Premier League. Catatan 100 gol itu ia buat dalam 219 pertandingan.


Gol Drogba terjadi pada menit 68. Umpan terobosan Juan Mata berhasil dikuasai Drogba di kotak penalti. Ia kemudian menggocek kiper Asmir Begovic terlebih dahulu, sebelum akhinya menceploskan bola ke gawang.


"Gol Didier sangat berharga bagi tim dan juga bagi dirinya. Dia sangat senang mencetak gol ke-100 di liga. Dia telah tampil baik di klub ini," puji Di Matteo.

Everton Sementara Ungguli Tottenham

Posted: 10 Mar 2012 05:02 PM PST

Everton Vs Tottenham (DAYLIFE)

VIVAbola - Everton mampu membungkam tamunya, Tottenham Hotspur, 1-0 di babak pertama laga lanjutan Premier League, Sabtu 10 Maret 2012. Gol tunggal di Goodison Park tersebut dicetak Nikica Jelavic.

Dukungan ribuan suporter sukses membawa Everton tampil dominan di awal babak pertama. Sejumlah peluang berbahaya didapat Tim Cahill dan kawan-kawan, namun baru membuahkan hasil ketika memasuki menit 20.

Tepatnya di menit 22, serangan Everton dibangun dari sayap kiri. Leon Osman berhasil menembus pertahanan Tottenham dan melayangkan umpan jitu kepada Jelavic. Melalui tendangan first time kaki kanan, Jelavic sukses menaklukkan kiper senior Tottenham, Brad Friedel.

Sementara itu, Tim Howard masih perkasa menjaga gawang Everton dari kebobolan. Hingga turun minum, gol balasan belum mampu ditorehkan Tottenham. Everton sementara unggul 1-0.

Susunan pemain
EVERTON: Howard, Neville, Heitinga, Distin, Baines, Coleman, Osman, Fellaini, Drenthe, Cahill, Jelavic /// Subs: Mucha, Hibbert, Jagielka, Stracqualursi, Gueye, Rodwell, Anichebe.

TOTTENHAM: Friedel; Walker, Kaboul, King, Assou-Ekotto; Modric, Parker, Sandro, Bale; Adebayor, Defoe /// Subs: Cudicini, Nelsen, Rose, Kranjcar, Livermore, Van der Vaart, Saha.

CISC: Di Matteo-Terry Jadi Kunci Lawan Stoke

Posted: 10 Mar 2012 10:58 AM PST

Roberto Di Matteo dan John Terry  

Chelsea akan menghadapi ujian selanjutnya melawan Stoke City di bawah kendali manajer caretaker, Roberto Di Matteo. Karisma eks pemain The Blues itu dipercaya akan mendorong timnya untuk meraih hasil maksimal.


Chelsea di bawah Di Matteo kini memang berads dalam kondisi mental yang positif. Terutama seusai memenangkan babak V Piala FA melawan Birmingham City, tengah pekan lalu.


Menurut fans Chelsea Indonesia, CISC, status legenda yang dimiliki eks asisten Villas-Boas dan kembalinya The London Skipper, John Terry, akan mampu mendongkrak penampilan pasukan Stamford Bridge untuk meraih dua kemenangan beruntun.


"Ya, mungkin Di Matteo akan didukung oleh para pemain Chelsea. Karena dia seorang legenda di klub tersebut," nilai Sekjen CISC, Malvino Mambu, ketika dihubungi VIVAbola, Sabtu 10 Maret 2012.


"Keunggulan Di Matteo, ia punya dukungan dari pemain lain. Itu yang tidak didapat Andre Villas-Boas."


"Melawan Stoke yakin lah Chelsea akan menang. Apalagi, kemungkinan besar John Terry main. Jadi ada sosok leader di lapangan yang bisa memberikan semangat lebih bagi para pemain lain," tambahnya.


Malvino juga menyebut bahwa laga Chelsea melawan Stoke ini bertepatan dengan gathering anggota Jabodetabek di CISC. Salah satu agendanya yakni menggelar nonton bareng laga itu.


"Kami menggelar gathering CISC untuk kali pertama pada Sabtu dan Minggu ini di Ciawi (Bogor). Tapi, untuk saat ini buat anggota di Jabodetabek aja," tambahnya.


"Acara ini sekaligus untuk memperingati hari ulang tahun Chelsea ke-107. Nanti juga ada nonton bareng, tapi maaf hanya untuk anggota saja," jelas Malvino.


Malvino lalu menjelaskan bahwa acara gathering ini juga digunakan untuk terus menjalin tali silaturahmi antara anggota CISC. "Saat ini yang ikut 140 anggota, mudah-mudahan ke depannya bisa buat gathering yang lebih besar lagi," tutupnya. (one)

Incoming search terms:

Gol Telat Klasnic Bawa Bolton Ungguli QPR

Posted: 10 Mar 2012 10:53 AM PST


Bolton Wanderers yang tengah berjuang mendongkrak posisi keluar dari papan bawah klasemen Premier League, sukses mengamankan angka penuh saat bersua Queens Park Rangers. The Trotters, julukan Bolton berhasil menekuk tamunya, 2-1.


Dalam laga yang berlangsung di Reebok Stadium, Sabtu, 10 Maret 2012, Bolton langsung berinisitiaf menekan. Tidak hanya sekadar tampil agresif, Bolton kerap menciptakan peluang berbahaya. Tidak mau kalah, QPR juga mengambil langkah serupa. Penetrasi ke jantung pertahanan Bolton terus mereka lakukan untuk membuka keunggulan.


Pada menit ke-20, sebuah sundulan pemain QPR Clint Hill berhasil diblok kiper Bolton Adam Bogdan. Dalam tayangan ulang, sundulan Hill terlihat sudah melewati garis gawang. Namun, tidak disahkan oleh wasit.


Gol pertama dalam pertandingan ini diciptakan oleh Darren Pratley. Memanfaatkan skema tendangan bebas yang dilepaskan Tim Ream, Pratley sukses mengoyak jala QPR lewat tandukannya di menit 37.


Di interval kedua, pemain anyar QPR, Djibril Cisse berhasil menyamakan kedudukan, tiga menit selepas turun minum. Tendangan kerasnya yang sulit dihentikan Adam Bogdan, membuat kedua tim sama kuat 1-1. Klimaks pertandingan ini terjadi jelang bubaran. Ivan Klasnic yang masuk menggantikan Pratley mengubah kedudukan menjadi 2-1 di menit 86.


Kemenangan yang diraih Bolton membuat armada Owen Coyle itu mendapat modal bagus keluar dari papan bawah. Mereka kini berada di peringkat 16 dengan 23 poin. Sementara, rapor yang didapat QPR membuat tim promosi tersebut berada di ambang wilyah merah. Mereka kini terpaku di ranking 17, mengumpulkan 22 poin.


Susunan Pemain


Bolton Wanderes: Adam Bogdan, Tim Ream, David Wheater, Samuel Ricketts, Gretar Rafn Steinsson, Nigel Reo-Coker, Darren Pratley (Ivan Klasnic 80')  Mark Davies, Martin Petrov (Chris Eagles 71'), David Ngog (Fabrice Muamba 89') Ryo Miyaichi
QPR: Patrick Kenny, Clint Hill, Anton Ferdinand, Armand Traore (Taye Taiwo 80'), Nedum Onuoha, Samba Diakite,Shaun Derry (Akos Buzsaky 80'), Shaun Wright-Phillips (Jamie Mackie 80'), Joey Barton, Bobby Zamora, Djibril Cisse

Bobotoh Gagalkan Persib Rekrut Noh Alam Shah

Posted: 10 Mar 2012 10:48 AM PST

Noh Alam Shah (kanan) & Muhamad Ridhuan (Ongisnade)

Striker asal Singapura, Noh Alam Shah tampaknya harus menunda niat untuk berkostum Persib Bandung. Karena Persib lebih mendengar suara penolakan yang disampaikan bobotoh.


Atas pertimbangan menampung aspirasi bobotoh, manajemen Persib memilih untuk membatalkan kesepakatan lisan yang sebetulnya sudah dijalin dengan striker yang akrab disapa Along tersebut. Namun, sebenarnya bukan sosok Along yang ditolak kehadirannya oleh bobotoh. Melainkan Leonard Tupamahu yang rencananya akan dikontrak sepaket dengan Along.


Leo dianggap punya masa lalu kurang bagus dengan bobotoh ketika masih membela Persija Jakarta. Kala itu, Leo menyebut haram hukumnya kalah dari Persib.


"Secara lisan sebenarnya Along sudah bersedia. Tapi, karena agen meminta Along harus dikontrak satu paket dengan Leo, maka kita harus membatalkan rencana mengontrak mereka. Memang ada hal yang tidak bisa diterima bobotoh terhadap Leo," tutur manajer Persib, Umuh Muchtar kepada wartawan di kediamannya, Sabtu 10 Maret 2012.


Selain itu, ada pertimbangan lain yang bersifat teknis sehingga rencana menggaet Along dibatalkan. Itu menyangkut penampilan Along yang cenderung menurun saat membela Arema IPL sebelum memutuskan mundur sejak awal Februari lalu.


Dari total 5 kali penampilan, Along hanya mampu mengoleksi satu gol. Catatan ini diyakini jadi alasan bagi Persib untuk mencari striker lain yang dianggap lebih mampu mengangkat permainan tim.


"Ya, kita akan mencari pemain lain. Kita akan komunikasikan itu dengan pelatih. Sebab, pelatih tentunya lebih tahu pemain mana yang dibutuhkan," tandas Umuh.

Loew Dukung Podolski Hijrah ke Arsenal

Posted: 10 Mar 2012 10:44 AM PST

 

Rumor kepindahan Lukas Podolski ke klub raksasa Inggris, Arsenal, mendapat sambutan hangat dari pelatih timnas Jerman, Joachim Loew. Arsitek bertangan dingin ini mendukung sepenuhnya ekspansi Podolski bermain di salah satu liga terketat di Eropa.


Podolski memang menjadi topik pembicaraan terhangat. Sudah menjadi rahasia umum bila bomber FC Koln itu menjadi buruan terdepan The Gunners di bursa transfer musim panas nanti. Sampai saat ini Podolski belum memberikan jawaban pasti. Namun, banyak pihak meyakini pemain 26 tahun tersebut akan berkostum Arsenal musim depan.


Loew menilai, penting bagi Podolski untuk mengembangkan karirnya. Ia yakin, iklim kompetisi yang lebih kompetitif di panggung Premier League membuat sang pemain kian matang.


"Empat atau lima tahun lalu, saya memang mengatakan kepada akan lebih baik baginya bertahan di Jerman. Namun, situasinya sangat berbeda hari ini," ujar Loew dikutip dari Tribal Football, Sabtu, 10 Maret 2012.


Ia menilai, sudah saat bagi Podolski untuk meninggalkan Bundesliga. "Podolski telah dewasa, ia bisa melangkah ke luar negeri lebih mudah sekarang," kata Loew.

Toure: Lawan Swansea, bak Laga Final

Posted: 10 Mar 2012 10:39 AM PST

 

Akhir pekan ini, Minggu, 11 Maret 2012, Manchester City akan melakoni laga lanjutan Premier League dengan bertandang ke Liberty Stadium menghadapi Swansea City. Meski terbilang lawan mudah, namun The Citizens enggan meremahkan kualitas permainan tim penghuni papan bawah tersebut.


Bahkan pemain bertahan ManCity, Kolo Toure, tidak sungkan-sungkan untuk memperlakukan laga ini bak sebuah laga final. Sikap waspada Toure cukup dimaklumi, karena jika tergelincir di laga ini maka posisi ManCity bakal terancam digeser Manchester United yang mengintai di posisi kedua.


"Saya pikir laga ini (lawan Swansea) bakal menjadi tantangan yang bagus. Dan kita lihat saja apakah kami dapat melalui laga ini. Ini akan menjadi seperti laga final bagi kami. Setiap laga tersisa siapapun lawannya, akan menjadi perhatian besar bagi kami," ujar Toure seperti dilansir Guardian, Sabtu, 10 Maret 2012.


"Kami akan mengerahkan semua kemampuan kami saat menghadapi Swansea. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Tetapi dengan kualitas dan pengalaman yang kami miliki, kami dapat menyelesaikan laga dengan baik (memetik kemenangan) di sana," lanjut Toure.


Meladeni Swansea, Joe Hart dan kawan-kawan sendiri memiliki kepercayaan diri yang tinggi. Pasalnya di laga pertama, The Citizens sukses menang telak atas Swansea 4-0. (hp).

Babak I, Persiba Tahan Tuan Rumah PSPS

Posted: 10 Mar 2012 10:34 AM PST

VIVAbola - Menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Kuantan Singingi Sport Center dalam lanjutan Liga Super Indonesia (ISL), Sabtu 10 Maret 2012, tuan rumah PSPS Pekanbaru belum mampu mencetak gol. Alhasil, laga babak pertama itu berakhir imbang.

Asykar Bertuah sedikit kesulitan membuka barisan pertahanan Persiba di menit awal laga. PSPS mengandalkan permainan dengan umpan-umpan panjang ke lini depan untuk memberikan kesempatan kepada barisan depan mencari ruang.

Namun, upaya tim asuhan Mundari Karya itu belum membuahkan hasil optimal. Di kubu lawan, Persiba yang tampil dengan pasukan terbaiknya mencoba keluar dari tekanan. Skema serangan balik cepat menjadi pilihan terdepan Beruang Madu untuk mencuri gol pertama.

Jual beli serangan kedua kubu mewarnai jalannya pertandingan di pertengahan babak pertama. Di menit 31, kapten PSPS, Herman Dzumafo mendapatkan peluang bagus lewat sepakan kerasnya. Namun, bola masih tepat di pelukan kiper Persiba, I Made Wirawan.

Jelang turun minum, PSPS kian intens melancarkan tekanan. Menit 39, Danil Junaidi yang bergerak dari sektor sayap memberikan ancaman di kotak penalti lawan. Sayangnya, pengendalian bola yang buruk membuat peluang tersebut terbuang percuma.

Tidak mau kalah, kubu Persiba mencoba peruntungan. Tepatnya di menit 40, Matsunaga Shohei melepaskan tendangan spekulasi. Tapi, bola masih bisa diantisipasi kiper Fance Hariyanto. Hingga jeda babak pertama, kedua tim masih bermain imbang tanpa gol.

Susunan Pemain

Persiba Balikpapan: I Made Wirawan, Supriyadi, Rachmat Latief, Tomislav Labudavic, Iqbal Samad, Asri Akbar, Sultan Samma, Achmad Sembiring, Matsunaga Shohei, Aldo Baretto (C), Kenji Adachihara

PSPS Pekanbaru: Fance Hariyanto, Agus Cima, Park Chul-hyung, Dedy Gusmawan, Danil Junaidi, Fajar Handika, Ali Khaddafi, Patrice Nzekou, Herman Dzumafo (C), April Hadi, Zaenal Arif. (one)

Berbatov Tersiksa di Bangku Cadangan MU

Posted: 10 Mar 2012 10:31 AM PST

Dimitar Berbatov saat mencetak gol ke gawang Wigan (Reuters/ Nigel Roddis)

Dimitar Berbatov tersiksa hanya menjadi cadangan di Manchester United. Namun, striker internasional itu hanya bisa pasrah menerima keputusan Sir Alex Ferguson.


Berbatov hanya tampil di 10 pertandingan liga musim ini, di mana hanya setengahnya dia menjadi starter. Gol terakhir Berbatov tercipta saat melawan Stoke City pada 31 Januari lalu. Namun pekan lalu, mantan striker 31 tahun itu tidak ada di daftar pemain saat melawan Tottenham Hotspur.


Kondisi ini sangat menyiksa Berbatov. Namun, pemain yang mencatat rekor pembelian termahal MU saat didatangkan dari Tottenham dengan £30,75 juta (setara Rp439 miliar) pada 2008 itu, berusaha menerima keputusan Ferguson.


"Ini hanya masalah kesiapan pemain. Kami punya skuad yang besar, dan terkadang Anda tidak akan bermain. Ini menyedihkan dan menyakitkan, tapi Anda harus kuat dan siap ketika rekan setim Anda butuh bantuan. Kami adalah tim, dan ingin menang bersama," ujar Berbatov kepada Review.


Meski hanya tampil di 10 pertandingan musim ini, Berbatov tetap menjadi pemain tersubur ketiga MU musim ini dengan sembilan gol. Torehan tersebut termasuk saat Berbatov mencetak lima gol di dua pertandingan melawan Wigan Athletic dan Blackburn Rovers sebelum Natal.


"Setiap saya bermain, saya pikir saya tampil bagus. Saya siap dan menunggu kapanpun pelatih memberi saya kesempatan. Saya ingin melakukan banyak untuk membantu tim ini merebut gelar juara," tegas Berbatov.

Jamu Persiba, PSPS Hanya Raih Satu Poin

Posted: 10 Mar 2012 10:28 AM PST

Muhammad Isnaini (Soleh Saputra/Antara)

PSPS Pekanbaru harus puas mengantongi satu angka saat menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Kuantan Singingi Sport Center dalam laga lanjutan ISL, Sabtu 10 Maret 2012. PSPS bermain imbang tanpa gol dengan Persiba di laga kandang akhir pekan ini.


Tambahan satu angka yang didapat PSPS membuat tim asuhan Mundari Karya itu masih terpaku di peringkat 8 klasemen sementara dengan koleksi 20 poin. Hasil seri ini pun membuat Persiba masih tertahan di rangking 9 dengan torehan 19 poin.


Setelah bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Persiba ganti menekan di babak kedua. Kali ini, kans membuka keunggulan menciptakan gol didapat Kenji Adachihara melalui tendangan kerasnya di menit 47. Tapi, bola masih menyamping dari mistar gawang Fance Hariyanto.


Persiba yang berniat untuk mencuri poin penuh di laga tandang seolah mendapat semangat baru di paruh kedua. Tim dari Kalimantan Timur itu mulai tampil lepas.


Untuk menambah daya gedor kubu tuan rumah, pelatih Mundari Karya menarik ke luar Zaenal Arif dan memberi kesempatan kepada Muhammad Isnaini menit 55. Namun, pergantian pemain tersebut masih belum membuahkan hasil.


Kebuntuan Persiba nyaris pecah saat Achmad Sembiring mengeksekusi bola liar di menit 70. Sayangnya, bola masih bergulir jauh di atas mistar PSPS.


Ujung tombak Persiba, Aldo Baretto sempat membuat Asykar Theking, fans PSPS, menahan nafas saat tendangan jarak jauhnya tidak bisa dijangkau Fance. Beruntung, bola masih mengenai mistar. Peluang ini didapat Aldo tepatnya di menit 75.


PSPS kembali melahirkan peluang. Mengoptimalkan umpan silang Patrice Nzekou, Dzumafo langsung menanduk bola di menit 78. Namun, akurasi tangkapan Made Wirawan sukses memupus harapan pemain asal Kamerun itu mencetak gol.


10 menit jelang bubaran, Isnaini membuka asa PSPS. Namun, lemahnya koordinasi dengan Dzumafo membuat kerja sama di kotak penalti Persiba lenyap begitu saja.


Kerja keras kedua tim untuk menciptakan gol akhirnya terhenti setelah wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.


Susunan Pemain


Persiba Balikpapan: I Made Wirawan, Supriyadi, Rachmat Latief, Tomislav Labudavic, Iqbal Samad, Asri Akbar, Sultan Samma, Achmad Sembiring (Steven Bungaran 85'), Matsunaga Shohei (Saiful Lewenusa 66'), Aldo Baretto (C), Kenji Adachihara


PSPS Pekanbaru: Fance Hariyanto, Agus Cima, Park Chul-hyung, Dedy Gusmawan, Danil Junaidi, Fajar Handika, Ali Khaddafi, Patrice Nzekou, Herman Dzumafo (C), April Hadi, Zaenal Arif (Muhammad Isnaini 55') (one)

Balotelli: Jangan Cibir Carlos Tevez

Posted: 10 Mar 2012 10:24 AM PST

  Carlos Tevez (REUTERS/Marcos Brindicci)

Mario Balotelli meminta fans Manchester City tidak mencibir Carlos Tevez. Dengan mencibir Tevez, Balotelli menilai fans The Citizens berarti akan memberi tekanan kepada skuad Roberto Mancini.  


Waktu Tevez semakin dekat untuk kembali memperkuat tim utama ManCity. Striker internasional Argentina itu sukses mencetak satu gol saat memperkuat tim cadangan ManCity, Selasa 6 Maret lalu. Tevez berpeluang memperkuat ManCity saat menghadapi Swansea City, Minggu 11 Maret 2012.


Bagaimana sambutan fans ManCity terhadap Tevez hingga kini masih menjadi tanda tanya. Pasalnya, fans ManCity sempat kesal bukan buatan dengan sepak terjang Tevez meninggalkan klub. Mereka bahkan sampai membakar kostum striker berumur 28 tahun tersebut.


Buat Balotelli, Tevez layak dimaafkan karena dia sendiri pun sudah meminta maaf secara terbuka atas segala ulahnya itu. 


"Saya pikir suporter harus bersikap seperti sebelumnya. Jika mereka memberi tekanan kepada Carlos, mereka akan memberi tekanan kepada tim, jadi mereka harusnya tidak berbuat seperti itu," ujar Balotelli kepada BBC.


"Saya pikir, semua orang bisa berbuat salah. Carlos adalah bagian dari tim ini. Dia hanya bagian dari tim dan semua orang mencintainya," sambung striker timnas Italia berdarah Ghana tersebut.


Tevez sempat meninggalkan ManCity tanpa izin selama tiga bulan setelah dianggap bersalah menolak perintah manajer Robert Mancini saat melawan Bayern Munich di Liga Champions, 27 September lalu. Tevez kemudian dijatuhi sanksi denda dan tidak mendapat gaji dengan total £10 juta (setara Rp142 miliar).

Incoming search terms:

0 comments:

Post a Comment